Hadir juga didalamnya, pengurus Harian PWI Provinsi Riau, Sekretaris Eka Putra, Wakil Ketua Bidang Pembelaan Wartawan Satria Utama Batubara, Wakil Ketua Bidang Pendidikan Andi Novirianti, Wakil Ketua Bidang Kesejahteraan Novrizon Burman, Bendahara Ahmad Rodhi dan Wakil Sekretaris Antoni Harry dan Ridha M Haztil.Pada pertemuan yang dilaksanakan di kediaman Gubernur Riau, Jalan Diponegoro ini Ketua PWI Provinsi Riau H Dheni Kurnia memaparkan kondisi terkini PWI Provinsi Riau, termasuk persiapan-persiapan menyambut Hari Pers Nasional (HPN) 2014 yang rencananya akan dilaksanakan di Provinsi Bengkulu."Kami berharap pak Gubernur dapat hadir pada pembukaan HPN 2014 yang pada tahun ini dilaksanakan di Provinsi Bengkulu. Saat ini kita di PWI, terus melakukan berbagai persiapan-persiapan menghadapi HPN 2014 ini," ujarnya.
H Dheni Kurnia juga memaparkan program-program yang sudah dilaksanakan PWI Cabang Riau selama tahun 2013 dan akan terus dilanjutkan dalam program tahun 2014 ini. Diantaranya, program Sekolah Jurnalistik Indonesia (SJI) yang sudah dilaksanakan di Bagan Siapi-api, Kabupaten Rokan Hilir. "Dalam tahun 2014 ini, program-program Sekolah Jurnalistik Indonesia (SJI) secara kontinyu akan terus kita laksanakan. Kami berharap dukungan dari Pemerintah Provinsi Riau," jelasnya.
Dalam obrolan singkat di kediaman Gubernur Riau ini juga sempat dibahas tentang kesiapan Gubernur Riau meresmikan pemakaian kantor baru PWI Cabang Riau yang ada di Jalan Arifin Achmad. Namun, disampaikan Penjabat Gubernur Riau Djohermansyah Djohan, sebaiknya yang meresmikan kantor ini adalah Gubernur atau Wakil Gubernur Riau terpilih.
"Sebaiknya yang meresmikannya Gubernur Riau yang terpilih, dan kita berharap pelantikannya secepatnya dilaksanakan. Tak perlu ditunda-tunda lagi, ikan sepat ikan gabus, lebih cepat lebih bagus," ujar Djohermansyah Djohan menjelaskan.(ad)
Temu Ramah Pj Gubri dengan PWI dan SPS Bahas HPN 2014 dan SJI
Kiki
Selasa, 28 Januari 2014 - 15:04:38 WIB
Pilihan Redaksi
IndexDi Momen HPN 2025, Kepengurusan SMSI Riau 2024-2028 Dilantik
HPN 2025 di Riau Dukung Asta Cita Prabowo dan Nilai-Nilai Kejujuran
HPN 2025 di Riau, Tokoh Pers Nasional Disambut Kompang di Hotel Mutiara Merdeka
Keren! Puluhan Foto dan Karikatur Terbaik Karya Insan Pers Dipamerkan di HPN 2025 Riau
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Utama
Rangkaian Kegiatan HPN HPN 2023 Tingkat Provinsi Riau Selesai, Ketua PWI Riau Sampaikan Terima Kasih
Jumat, 02 Juni 2023 - 20:25:46 Wib Utama