PMI Kampar Siap Wakili Riau ke Tingkat Nasional

KAMPAR (RiauInfo) - Kesuksesan juara umum yang diraih PMI Kabupaten Kampar pada Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) se-Riau yang digelar di Tembilahan di Kabupaten Inhil, akhir Desember 2010 lalu. Hasil yang diraih ini dapat memberikan spirit yang besar bagi PMR di Kabupaten Kampar, dan PMI Kabupaten Kampar menyatakan kesiapan menjadi duta Provinsi Riau pada ajang Jumbara PMR tingkat nasional yang digelar bulan Maret 2011 mendatang di Gorontalo nantinya. Hal itu dijelaskan ketua PMI Kabupaten Kampar H Zulher melalui Kepala Markas PMI Kabupaten Kampar Mawardi, Minggu (02/01/2010) melalui press release yang dikirimkan kepada seluruh insan pers di Kabupaten Kampar. Disebutkan Mawardi, sebagai wujud kesiapan tersebut, PMI Kabupaten Kampar akan melakukan persiapan lebih matang lagi dengan memberikan bimbingan pemantapan kepada para anggota PMR yang terpilih memperkuat kontingen PMI Riau di ajang nasional nantinya. "Kalau kemarin sebelum mengikuti Jumbara PMR se-Riau, PMI Kabupaten Kampar telah melakukan latihan pemantapan selama 17 hari di markas PMI, dan Alhamdulillah PMR wira dan madya PMI Kabupaten Kampar menjadi yang terbaik disemua cabang unggulan seperti pertolongan pertama, kesiapsiagaan bencana, kepalang-merahan, donor darah siswa, pentas seni, dan dari 12 cabang, tercatat 8 cabang yang diungguli oleh PMI Kampar," ujar Mawardi. Untuk persiapan ke depan, pemantapan akan dilakukan bersama PMI Riau, dan akan digabung dengan sejumlah PMR dari Kabupaten/kota lainnya di Riau yang terpilih menjadi duta Riau ke ajang nasional. Mawardi yakin, kalau latihan pemantapan bias terlaksana dengan baik sebagaimana di Kampar sebelum Jumbara PMR se-Riau lalu., maka diyakini kontingen PMI Riau akan meraih kesuksesan di ajang nasional. "Dan yang terpenting lagi, kesiapan mental para anggota PMR yang terpilih ke ajang nasional tersebut. Intinya, khusus untuk PMR di Kabupaten Kampar, sudah komit akan berjuang semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik bagi provinsi Riau di ajang nasional. Untuk itu, kembali kami mohon doa dan dukungan dari semua pihak yang ada di Provinsi Riau," sebut Mawardi.(arief)

Berita Lainnya

Index