Pengakuan tersebut jelas tidak bisa diterima Syarwan Hamid. Melalui Sekretaris pribadinya, Hariati, tokoh Otsus Riau ini membantah kalau MK adalah keponakannya. Namun diakui kalau MK adalah kerabat jauh dari Syarwan Hamid.
Dikatakannya, Syarwan Hamid memang mengenal MK, tapi hanya sebatas sebagai kerabat jauh saja, bukan sebagai keponakan. "Tidak benar MK itu keponakan pak Syarwan," ungkap Hariati lagi.
Masalah ini memang perlu diluruskan agar tidak timbul salah penafsiran dari masyarakat. Selama ini, menurut dia, memang banyak orang mengaku-ngaku sebagai adik atau keponakan, padahal tidak sama sekali.
Bahkan tidak jarang Syarwan ditelepon pejabat daerah apa benar dia menyuruh saudaranya minta proyek. Sebab orang yang datang ke pejabat daerah itu mengaku minta proyek atas instruksi Syarwan.
"Hal ini jelas sangat merugikan Pak Syarwan sendiri, karena selama ini bapak tidak pernah minta proyek baik langsung maupun melalui orang lain," tambahnya. Makanya dia minta kalau terjadi lagi kasus seperti ini mohon dilakukan pengecekan kepada Syarwan.(Ad)
Presdir PT MSS Ngaku Keponakan Mantan Mendagri
Kiki
Kamis, 01 Maret 2007 - 08:22:08 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Berharap dapat keringanan hukuman, Presiden Direktur PT Minas Siak Sejahtera, MS mengaku sebagai keponakan Mantan Mendagri Syarwan Hamid. Sebagaimana diberitakan banyak media massa sebelumnya, MS terlibat kasus penipuan cek kosong yang kini berurusan dengan pihak berwajib.
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
Indosat Resmi Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Ini Daftar Peraih Mobil Listrik BYD hingga Samsung S25
Jumat, 16 Januari 2026 - 05:44:27 Wib Umum
Bernostalgia Masa Jadi Wartawan, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Terima Pengurus PWI Pusat dan Diundang ke HPN 2026
Rabu, 14 Januari 2026 - 05:08:00 Wib Umum
Bambang Pacul Puji Wartawan di Hadapan PWI: Pencerah Dunia Ketiga Setelah Matahari dan Rembulan
Kamis, 15 Januari 2026 - 11:13:00 Wib Umum
Hasil Evaluasi Pelayanan Publik 2025: Pemprov Riau Sabet Predikat A-, Pelalawan Masih Perlu Berbenah di Posisi B-
Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:48:00 Wib Umum