Hanya saja program brilian tersebut berhenti begitu saja sebelum seluruh polisi tidur tersebut dibongkar. Padahal sampai saat ini masih banyak polisi tidur yang kehadirannya sangat menganggu pengguna jalan.
Salah satu polisi tidur yang tidak terjamah oleh petugas pamong praja Pemko Pekanbaru adalah di Jalan Kampung Dalam atau Jalan Juanda Kecil. Di ruas jalan ini terdapat setidaknya 4 polisi tidur yang posisinya berdekatan.
Ironisnya pembuatan polisi tidur tersebut sama sekali tidak memikirkan keselamatan pengguna jalan. Selain tinggi yakni mencapai 20 sentimeter juga bersudut, sehingga sangat berbahaya jika dilalui.
Meski dilalui dengan sangat berhati-hati, pengendara sepedamotor bisa terjungkal atau setidaknya ban kendaraannya rusak. Bahkan untuk sepedamotor yang rendah atau ceper, dipastikan akan kandas.
Akibat banyaknya polisi tidur tersebut, kini masyarakat pengguna jalan selalu menghindari ruas jalan tersebut. Mereka tetap memiliki Jalan Juanda walau sering mengalami kemacetan.
Ny Rosnya (37) salah seorang pengendara sepeda motor yang pernah terjungkal di jalan tersebut minta kepada walikota untuk segera membongkar polisi tidur tersebut. "Bapak Walikota jangan takut membongkarnya walau preman disana dikenal bagak-bagak," ujarnya.
Dikatakannya, polisi tidur di tempat itu sudah lama dikeluhkan masyarakat, tapi sampai sekarang belum ada tindakan apa-apa dari aparat. "Kalau memang masyarakat setempat berkeras mempertahankan, lebih baik jalannya ditutup saja sama sekali, ungkap Ny Rosnya lagi.(Ad)
Pembongkaran Polisi Tidur Kenapa Dihentikan
Kiki
Jumat, 23 Maret 2007 - 14:18:28 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Kebijakan Pemko Pekanbaru yang membongkar polisi-polisi tidur yang berdiri di sejumlah ruas jalan umum beberapa waktu lalu mendapatkan dukungan penuh dari seluruh masyarakat.
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
Indosat Resmi Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Ini Daftar Peraih Mobil Listrik BYD hingga Samsung S25
Jumat, 16 Januari 2026 - 05:44:27 Wib Umum
Bernostalgia Masa Jadi Wartawan, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Terima Pengurus PWI Pusat dan Diundang ke HPN 2026
Rabu, 14 Januari 2026 - 05:08:00 Wib Umum
Bambang Pacul Puji Wartawan di Hadapan PWI: Pencerah Dunia Ketiga Setelah Matahari dan Rembulan
Kamis, 15 Januari 2026 - 11:13:00 Wib Umum
Hasil Evaluasi Pelayanan Publik 2025: Pemprov Riau Sabet Predikat A-, Pelalawan Masih Perlu Berbenah di Posisi B-
Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:48:00 Wib Umum