Peringatan HUT Emas Riau Jadi Berita Utama Sejumlah Koran di Pekanbaru

PEKANBARU (RiauInfo) - Peringatan HUT Emas Provinsi Riau yang jatuhnya pada 9 Agustus kemaren menjadi berita utama sejumlah harian terbitan Pekanbaru. Peringatan HUT Emas itu dilaksanakan dalam Sidang Paripurna Istimewa DPRD Riau yang dipimpin Ketua DPRD Riau drh H Chaidir MM.

Riau Pos dalam berita utamanya menyebutkan puncak peringatan HT Emas Riau ini terasa benar-benar istimewa. Gaungnya tidak hanya terasa di Pekanbaru saja, tapi juga sampai di 11 kabupaten/kota di Riau. Berita itu berjudul "HUT Emas Riau Istimewa". Sedangkan Metro Riau dalam beritanya berjudul "Kebersamaan Makmurkan Riau" mengutip pernyataan Gubri Rusli Zainal bahwa untuk mewujudkan Riau sebagai daerah yang makmur dan sejahtera memerlukan kebersamaan seluruh warga. Hal itu diungkapkannya dalam pidatonya dalam Rapat Paripurna DPRD Riau kemaren. Berita itu berjudul "Kebersamaan Makmurkan Riau". Hal yang sama juga jadi berita utama Media Riau hari ini. Bahkan dalam beritanya berjudul "Masyarakat Bahu Membahu Bangun Negeri" disebutkan bahwa Rusli Zainal mengajak semua pihak untuk bahu membahu dan bersebati membangun daerah ini. Begitu pula dengan Rakyat Riau, berita utamanya hari ini juga mengangkat pernyataan Rusli Zainal dalam pidato pada sidang paripurna istimewa DPRD Riau itu. Dalam pidatonya Rusli Zainal mengatakan bahwa saat ini sudah banyak kemajuan yang dialami Riau. Berita itu berjudul "Riau Banyak Kemajuan". Sementara itu Riau Mandiri hari ini mengungkapkan pernyataan salah seorang pendiri Provinsi Riau Wan Ghalib yang merasa prihatin dengan nasib rakyat bawah. Menurut dia, kegemerlapan Riau saat ini tidak diiringi dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat bawah. Berita itu berjudul "Pendiri Riau Prihatin Nasib Rakyat". Riau Tribune justru lebih cenderung memberitakan aksi demo yang dilakukan sejumlah komponen masyarakat saat peringatan HUT Emas Provinsi Riau berlangsung di DPRD Riau. Berita itu berjudul "HUT Emas Provinsi Riau, Massa 'Kepung' Gedung DPRD". Lain pula dengan Tribun Pekanbaru, hari ini berita utamanya mengenai produk yang diduga mengandung formalin. Dalam berita berjudul "14 Produk Lokal Berformalin" harian ini menyebutkan sejumlah produk yang selama ini dipergunakan masyarakat ternyata berformalin, seperti pasta gigi, sabun dan shampo. Kasus pencabulan yang dilakukan seorang laki-laki tua berinisial AS (52) terhadap seorang gadis idiot di Kelurahan Muara Lembu, Kecamatan Sengingi, Kuansing menjadi berita utama Pekanbaru MX. Harian ini menyebutkan perbuatan bejat itu telah terjadi beberapa kali. Berita itu berjudul "[i]Gaek Renta Goyang Cewek Idiot[i]".(Ad)

Berita Lainnya

Index