APBD Riau 2010 Disahkan Senilai 4,1 Triliun Rupiah

[caption id="attachment_14595" align="alignleft" width="300"]ANGGARAN PENDIDIKAN WAJIB LEBIH 20 PERSEN... ANGGARAN PENDIDIKAN WAJIB LEBIH 20 PERSEN...[/caption] PEKANBARU (RiauInfo) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Riau tahun 2010 senilai 4,1 triliun rupiah akhirnya disetujui oleh DPRD Riau. Persetujuan tersebut dikeluarkan melalui rapat paripurna DPRD Provinsi Riau, Senin (14/12/09) kemarin. Semua fraksi-fraksi menyatakan mufakat melalui bahasan panjang hingga hampir larut malam sekitar 22.30 WIB pada Senin kemarin di gedung DPRD Riau. Namun yang menjadi catatatn penting bagi setiap fraksi ada tidak akan mengurangi annggaran pendidikan yang diwajibkan diatas 20 persen. Pada APBD 2010 ini, DPRD Riau menyetujui anggaran pendidikkan Riau mencapai 20,5 persen daari total APBD tersebut. Akhir pengesahan APBD Riau 2010 senilai 4,1 triliun rupiah tersebut dilegalitaskan melalui penandatanganan hasil rapat yang mengesahkan APBD tersebut oleh Setprov Riau Wan Syamsir Yus dan anggota DPRD Riau.(Surya)

Berita Lainnya

Index