Ratusan Rumah Hangus Dilalap Api di Enok

PEKANBARU (RiauInfo) - Kebakaran hebat menghanguskan ratusan rumah dan kedai warga Enok Kabupaten Inderagiri Hilir (Inhil), Minggu (25/10/09) ini. Kebakaran tanpa upaya pemadaman tersebut terjadi sekitar pukul 04.00 WIB dini hari tadi. Warga Enok yang bermukim di pasar Enok tersebut mengaku hanya berupaya menyelamatkan barang-barang berharga yang bisa mereka amankan.
Sedangkan upaya pemadaman tidak bisa dilakukan sama sekali karena daerah tersebut merupakan daerah terisolir dari akses mobil pemadam kebakaran. Upaya warga untuk memadamkan pun dinilia percuma akibat cepatnya si jago merah menyebar ke setiap rumah dan kedai warga yang umumnya terbuat dari kayu tersebut. Kontributor RiauInfo melaporkan warga di pemukiman pasar Enok itu hanya bisa menyaksikan ratusan rumah terbakar yang dilalap api. Hingga saat ini, penyebab kebakaran belum bisa diketahui darimana asal api menyala. Begitu juga dengan korban jiwa dan nilai kerugian materi bagi korban. "Kita hanya bisa menyaksikan api yang terus membesar dan hanya berupaya untuk menyelamatkan barang-barang yang bisa diselamatkan. Meski sungai dan air cukup dekat di lokasi, tapi tidak bisa kita upayakan saat kebakaran yang terjadi pada waktu hari masih gelap itu. Mana ada mobil pemadam kebakaran di daerah kami yang jauh dari pusat kota Tembilahan ini,"ungkap seorang korban kepada kontributor RiauInfo.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index