Dua Panitia FFI Mengaku Tidak Pernah Menerima

PEKANBARU (RiauInfo) - Tayangan FFI yang berpotensi meraup uang dari iklan yang akan tayang saat siar di layar kaca, membuat stasiun TV swasta berebut menayangkan acara ini. Kompetisi hak siar FFI 2007 ini telah diraih oleh SCTV dengan sejumlah bayaran ke panitia FFI. Ironinya, panitia FFI mengaku belum menerima bayaran tersebut dari SCTV.

"Kami tidak pernah menerima laporan bahwa bayaran Hak Siar yang dinyatakan SCTV telah sampai ke panitia," sebut Ketua Panitia Daerah FFI 2007 yang didampingi oleh Panitia FFI pusat di hadapan wartawan di Pekanbaru. Sebaliknya, panitia pelaksana Daerah, dalam hal ini Pemprov Riau mengakui telah memberikan persetujuan anggaran senilai 1,9 miliar rupiah untuk melangsungkan FFI 2007 ini ke tim pelaksana acara yang puncaknya pada 14 Desember malam tersebut. Hal ini terungkap saat jumpa pers antara panitia FFI pusat dan daerah yang berlangsung Rabu (12/12) di Pekanbaru. Menjawab kenapa harus membayar bukannya menerima keuntungan dari pagelaran FFI ini, panitia daerah masih memberikan jawaban bahwa dana yang dibayarkan panitia Daerah senilai 1,9 miliar rupiah merupakan anggaran yang mesti dipenuhi untuk serangkaian acara FFI sejak 1 Desember hinga puncak acara nantinya.(Surya)

Berita Lainnya

Index