Warga Pekanbaru Dukung Akan Beroperasinya Taksi "Blue Bird"

PEKANBARU (RiauInfo) - Warga Pekanbaru mendukung rencana Pemko untuk memberikan izin kepada perusahaan taksi nasional "Blue Bird" beroperasi di Pekanbaru menjelang dilaksanakannya Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII September mendatang. Sebab kehadiran taksi Blue Bird tersebut akan sangat menolong masyarakat dalam bidang transportasi. Ratna, salah seorang warga Pekanbaru mengatakan selama ini taksi yang ada pelayanannya selalu mengecewakan. Sebab banyak taksi tidak memiliki argo dan tarifnya selalu dipasang tinggi-tinggi. "Ini tentunya akan sangat merugikan masyarakat dan tamu di kota ini," ungkapnya. Dengan masuknya taksi Blue Bird yang selama ini dikenal memiliki tingkat profesional yang tinggi, kekecewaan masyarakat pengguna taksi di Pekanbaru tentunya tidak akan ada lagi. "Karena itu kami berharap Pemko Pekanbaru untuk terus dengan rencananya mendatang taksi Blue Bird, apalagi sebentar lagi akan ada PON di Riau," tambahnya. Sementara itu Walikota pekanbaru Firdaus, dengan adanya taksi "Blue Bird" diharapkan bisa menjadi persaingan sehat serta meningkatkan kualitas pelayanan terhadap konsumen. "Kita berharap dengan masuknya Blue Bird, taksi-taksi yang lain mau meningkatkan kualitas pelayanannya. Ditambahkan Firdaus, selama ini kita harus jujur mengakui, jika pelayanan taksi di Pekanbaru banyak mengecewakan dan dikeluhkan penumpang. Misalnya sampai sekarang masih banyak taksi yang bandel, tidak menggunakan argo setiap beroperasi. "Sudah seharusnya pengelola taksi di Pekanbaru berbenah diri, supaya jangan ada lagi keluhan demi keluhan dari penumpang. Intinya kita minta mereka tidak melarang pengusaha taksi lain masuk kesini, tetapi bersainglah secara sehat," tegasnya.(zas/rtc)

Berita Lainnya

Index