PEKANBARU (RiauInfo) - Corolla sendiri pertama kali diperkenalkan pada 1966. Kini Corolla telah dijual di lebih 140 negara di dunia dengan pusat produksinya di 16 negara. "Penjualan Corolla di seluruh dunia telah melebihi 33,5 juta unit dan merupakan kendaraan terlaris di dunia," jelasnya lagi. Di Indonesia sendiri Corolla pertama kali diperkenalkan pertama kali pada tahun 1972 yang merupakan generasi kedua. Menyusul generasi ke-3 pada 1975, ke-4 (Corolla DX) pada 1980, ke-5 (Corolla SE) pada 1984, ke-6 (Corolla dengan mesin Twin Cam) pada 1988 dan gerenasi ke7 Great Corolla) pada 1992.Pada tahun 1996 diluncurkan Corolla generasi ke-8 yang mengakomodir fitur-fitur keselamatan seperti ABS, dan disusul oleh Corolla Altis yang merupakan generasi ke-9 pada tahun 2001. Dan All New Corolla Altis menjadi generasi ke-10.
"Pengguna Corolla di Indonesia termasuk pelanggan yang loyal. Ini dibuktikan jumlah penjualan Corolla di Indonesia hingga 2007 sudah lebih dari 130.900 unit. Kami optimis angka itu akan terus bertambah dengan hadirnya gerenasi terbaru ini," ujar Sales Domestik Departement Head PT TAM F Soerjo Pranoto dalam jumpa persnya Kamis (6/3) di Hotel Aryaduta Pekanbaru.
Ketika ditanya bagaimana dengan di Pekanbaru. Dia menyebutkan khusus untuk di Pekanbaru penjualan Corolla Altis telah mencapai 70 unit dan Market Share 38,89 persen. "Kami juga optimis penjualan di Pekanbaru ini akan naik dengan adanya All New Corolla Altis ini," tambahnya.
All New Corolla Altis ini tersedia dalam 3 pilihan tipe (J, G dan V) dan 6 pilihan warna yakni Beige Metallic, Silver Metalic, Med Silver Metralic, Dark Grey Mica, Black Mica, dan Grayish Blue Metallic. Toyota juga memberikan jamin garansi selama 3 tahun atau 100.000 km, tergantung mana yang dicapai terlebih dahulu.
Sedangkan ketika ditanya masalah harga, Manager Marketing Agung Automall Pekanbaru, Edi Manasye menjelaskan untuk tipe J (All New) price on the road Rp 285.850.000, tipe G (Corolla) Rp 307.350.000, dan tipe V (Altis) Rp 322.450.000.(Ad)
Terjual 33,5 Juta Unit, Corolla Jadi Kendaraan Terlaris di Dunia
Kiki
Kamis, 06 Maret 2008 - 08:30:39 WIB
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Ekonomi & Bisnis
Trafik Data Melonjak Double Digit, Indosat Sukses Jaga Keandalan Jaringan Selama Periode Tahun Baru
Rabu, 07 Januari 2026 - 15:51:16 Wib Ekonomi & Bisnis
Jelang Nataru, Indosat Sumatra Optimalkan Jaringan di 123 Titik Prioritas Antisipasi Lonjakan Trafik 27%
Jumat, 19 Desember 2025 - 05:59:20 Wib Ekonomi & Bisnis
Kopi Arabika Garut Tembus Pasar Eropa dan Dubai, Pendapatan Petani Melambung Berkat Program Astra
Jumat, 12 Desember 2025 - 17:29:05 Wib Ekonomi & Bisnis
Indosat Raih Penghargaan Bergengsi Fortune Best Companies to Work For 2025 Asia Tenggara, Jadi Satu-satunya Telco RI
Jumat, 12 Desember 2025 - 06:32:17 Wib Ekonomi & Bisnis
