Kirim Dua Atlet Biliar, Riau Targetkan Rebut Emas

PEKANBARU (RiauInfo) - Atlit Porwanas XI Riau Cabang Biliar yang akan berangkat ke Kalimantan Selatan 14 hingga 21 September 2013 mendatang sepertinya tidak diperkuat oleh atlit andalan Riau, Jefry dan Bambang Irawan. Padahal di Porwanas tahun lalu Jefry menyumbangkan perunggu, sementara Bambang Irawan adalah atlit peringkat pertama di turnamen biliar antar wartawan yang berlangsung beberapa waktu lalu. Absennya Jefry dan Bambang Irawan dari tim Porwanas biliar Riau memiliki alasan yang berbeda. Jefry lantaran sudah masuk dalam jajaran atlit nasional yang turun di PO, sehingga dia tidak lagi diperbolehkan ikut di Porwanas. Sementara Bambang Irawan dinyatakan tidak dapat memperkuat tim Riau lantaran kartu PWI yang dimilikinya sudah habis masa berlaku lagi. Dengan demikian, Riau hanya menurunkan dua orang atlit biliar, yaitu Zainul Aziz dan Yanto Budiman. Zainul Aziz pernah memperkuat Riau di Porwanas Palembang tiga tahun lalu dan pernah menjadi juara dua turnamen biliar antar wartawan di Riau bersampena hari pers nasional belum lama ini. Semenara Yanto Budiman, memang belum pernah ikut kejuaraan biliar, meski demikian, untuk kalangan wartawan keahlian Yanto menyodok bola sudah bisa diandalkan. Meski Jefry dan Bambang tidak turun di Porwanas, pada sesi latihan yang diadakan cabang biliar beberapa waktu lalu, kedua terlihat mendampingi Zainul Aziz dan Yanto Budiman. Jefry bertindak sebagai menejer sakaligus pelatih dan Bambang Irawan adalah asisten pelatih. Ketika dijumpai di Gajah Mada Sport Center Senin kamarin, Jefry terlihat memberikan arahan kepada Zainul dan Yanto. "Ada rahasia atau teknik pukulan yang mesti dikuasai. Sesi latihan ini difokuskan bagaimana menguasai pukulan pada posisi bola tertentu," ujar Jefry disela-sela memberikan coaching kepada Zainul dan Yanto. Jefry menambahkan, kedua atlit Porwanas Riau yang akan diturunkan ke Kalimantan Selatan memiliki skill yang baik. Mereka sudah mengusai teknik dasar dan beberapa rahasia bermain biliar. Jefry yakin dengan terus berlatih menjelang keberangkatan ke Kalimantan Selatan, tidak mustahil Zainul dan Yanto nantinya dapat menyumbangkan medali. Jefry makin yakin soalnya, kontingen dari provinsi lain pun tidak menurunkan atlit yang sudah berprestasi seperti PON. Dengan demikian, ini adalah murni dari kalangan wartawan, bukan atlit yang dibuatkan kartu pers dan kartu PWI. @bermain biliar. Jefry yakin dengan terus berlatih menjelang keberangkatan ke Kalimantan Selatan, tidak mustahil Zainul dan Yanto nantinya dapat menyumbangkan medali. Jefry makin yakin soalnya, kontingen dari provinsi lain pun tidak menurunkan atlit yang sudah berprestasi seperti PON. Dengan demikian, ini adalah murni dari kalangan wartawan, bukan atlit yang dibuatkan kartu pers dan kartu PWI.(***)

Berita Lainnya

Index