PEKANBARU (RiauInfo) - Dalam rangka meningkatkan perekonomian masyarakat di Kecamatan Rumbai, SKK Migas-PT Chevron Pacific Indonesia (Chevron) menyerahkan traktor mini (hand tractor) kepada Kelompok Tani (Poktan) Pepaya di Kecamatan Rumbai pada 23 September 2013.
Sebelumnya, SKK Migas-Chevron bekerjasama dengan Forum Pemuda Rumbai Bersatu (FPRB) melakukan pembinaan petani papaya di Kecamatan Rumbai, Kelurahan Rumbai Bukit.Afrizal, Ketua FPRB menjelaskan bahwa kelompok tani itu memilih berkebun pepaya California yang memiliki ciri khas manis dan berkulit tipis. Ia mengamati, pasokan pepaya California ke Pekanbaru masih lumayan terbatas, padahal permintaan pasar cukup tinggi.
Melihat peluang bisnis itu, FPRB mengumpulkan 20 petani untuk membudidayakan pepaya California tersebut. Saat ini mereka telah menanam 400 bibit papaya California di Kelurahan Rumbai Bukit.
"Salah satu fokus program investasi sosial Chevron adalah meningkatkan pendapatan masyarakat,” ujar Tiva Permata, Manajer – Communications PGPA SMO. Dia berharap, bantuan bibit pepaya, pupuk, dan traktor mini dari Chevron ini dapat meningkatkan efisiensi and produktivitas budidaya papaya California yang dilakukan oleh FRPB ini.(ad/rls)
Chevron Serahkan Mesin Pertanian kepada Poktan Pepaya Kecamatan Rumbai
Kiki
Senin, 23 September 2013 - 14:31:58 WIB
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Ekonomi & Bisnis
Trafik Data Melonjak Double Digit, Indosat Sukses Jaga Keandalan Jaringan Selama Periode Tahun Baru
Rabu, 07 Januari 2026 - 15:51:16 Wib Ekonomi & Bisnis
Jelang Nataru, Indosat Sumatra Optimalkan Jaringan di 123 Titik Prioritas Antisipasi Lonjakan Trafik 27%
Jumat, 19 Desember 2025 - 05:59:20 Wib Ekonomi & Bisnis
Kopi Arabika Garut Tembus Pasar Eropa dan Dubai, Pendapatan Petani Melambung Berkat Program Astra
Jumat, 12 Desember 2025 - 17:29:05 Wib Ekonomi & Bisnis
Indosat Raih Penghargaan Bergengsi Fortune Best Companies to Work For 2025 Asia Tenggara, Jadi Satu-satunya Telco RI
Jumat, 12 Desember 2025 - 06:32:17 Wib Ekonomi & Bisnis