Terminal Bayangan Berjaya di Hari Raya

Sabtu, 19 September 2009 | 14:41:51 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Terminal bayangan yang menjadi momok bagi Pemko Pekanbaru tetap saja terjadi di persimpangan jalan Garuda Sakti-HR Soebrantas Pekanbaru. Tumpukan kendaraan angkutan kota antar provinsi atau dalam provinsi tetap mangkal di persimpangan tersebut, Sabtu (19/9/09) ini.
Para supir angkutan umum terlihat tidak peduli dengan petugas Dinas Perhubungan dan Kepolisian yang berada di lokasi. Mereka menegaskan mencari penumpang yang efektif dan efisien hanya di persimpangan tersebut.Sedangkan untuk ke terminal AKAP Bandar Raya Payung Sekaki hanya sebagai mengisi kewajiban membayar retribusi trayek. Para supir mengaku lebih cepat mendapat penumpang di lokasi Garuda Sakti tersebut. "Ini kan hari raya, tidak mungkin kita selalu tertib menaikkan penumpang di terminal. Karena penumpang selalu ada di setiap jalan menuju Sumbar ini. Bahkan di sepanjang jalan ke AKAP dan di terminal itu sendiri relatif terbatas penumpangnya,"ungkap seorang supir AKAP.(Surya)
 

Terkini