Udara Gerah, Pedagang Buah dan Air Minuman Ketiban Rejeki

PEKANBARU (RiauInfo) - Ternyata tidak semua orang mengeluhkan gerahnya udara kota Pekanbaru akhir-akhir ini. Para padagang buah-buahan dan air minuman malah cuaca gerah ini menjadi berkah bagi mereka, karena barang dagangannya laku keras.
Seperti yang diungkapkan Khairul (38) pedagang buah-buahan yang biasa mangkal di Jalan Imam Bonjol Pekanbaru. Dia mengaku selama musim kemarau ini buah-buahan yang didagangkannya tidak pernah bersisa, semuanya habis terjual. Padahal biasanya selalu saja bersisa, apalagi kalau musim kemarau. "Sejak musim kemarau ini, selalu menjelang jam 04.00 Wib buah-buahan saya habis terjual," ungkap laki-laki berputra satu yang tinggal di Jalan Samratulangio ini kepada RiauInfo, Minggu (24/5). Hal yang sama juga diungkapkan Adi (32) pedagang air minuman yang mangkal di depan Rumah Sakit Umum Arifin Acmad Pekanbaru. Dia menyebutkan musim kemarau ini memang jadi berkah bagi dirinya. "Sebab air minuman yang saya jual laku keras," ungkapnya. Biasanya, menurut dia, menjelang malam air minuman yang dijualnya sering bersisa, bahkan sampai 50 persen. Tapi selama udara Pekanbaru gerah, dia selalu pulang tanpa ada sisa dagangannya. "Iya udara sekarang memang jadi berkah bagi kami," tambahnya.(ad)

Berita Lainnya

Index