Puskesmas dan Kantor Lurah Juga Dapat Giliran Disidak

PEKANBARU (RiauInfo) - Siak yang dilakukan Walikota Pekanbaru Herma Abdullah Rabu (30/4) tadi berawal dari sebuah Puskesmas yang ada di jalan Jati Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Senapelan. Setibanya di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) tersebut, Walikota langsung meninjau beberapa ruangan, diantaranya ruangan poli gigi, poli anak, KB serta ruangan administrasi.

Pada masing-masing ruangan itu, tampak walikota aktif bertanya kepada pegawai tentang keluhan yang saat ini sedang dihadapi. Selain itu, Herman juga menjumpai berbagai fasien yang sedang berobat. Dalam perbincangannya kepada para pasien Herman menanyakan tentang pelayanan serta pungutan uang. Herman memaparkan kepada semua pasien, semua warga yang hendak berobat di Puskesmas ini digratiskan. "Jadi jangan mau dipungut ya," ungkap Herman sambil tersenyum. Selain itu, ia juga mengecek absen satu persatu kepada seluruh pegawai. Dalam arahannya, Herman berharap jagalah kedisplinan serta berikan pelayan yang terbaik. "Ingat kita di sini semua pelayan masyarakat. Untuk itu sudah seharusnya kita berikan yang terbaik," papar Herman kepada seluruh pegawai. Setelah itu, Herman langsung pergi ke Kantor Lurah Kampung Baru yang kebetulan berada di sebelahnya. Dalam sidaknya itu, Lurah Khairuddin tidak ada di tempat. Menurut pegawai yang menerima kedatangan walikota tersebut, Lurah Kampung Baru sedang pergi melayat ke rumah salah seorang warga yang ada di sekitar kantor ini. Tidak lama setelah ditelpon, lurah akhirnya datang dan langsung menghadap walikota. "Darimana", kata Herman bertanya. Lurah Kampung Baru itu menjawab pergi ke rumah salah satu warga yang meninggal. Setelah itu walikota melakukan pengecekan kebeberapa ruangan termasuk mengecek data-data kantor dan absen. Menurut walikota, sebaiknya lurah memberikan keterangan-keterangan layanan untuk ditempelkan di dinding-dinding. Hal ini dimaksudkan bagi warga yang datang ke kantor ini bisa langsung membaca tentang apa saja yang akan dibutuhkan. Hal ini ternyata juga terdapat pada kantor Camat Payungsekaki. Menurut walikota, hal-hal seperti ini mestinya mendapat perhatian dan jangan dianggap remeh. Karena banyak warga kita yang bingung saat masuk kantor tentang apa saja yang mesti diurus. Jadi dengan adanya keterangan layanan di dinding warga bisa langsung mengetahui. (muchtiar)
 

Berita Lainnya

Index