Minggu, Arus Balik ke Pekanbaru Makin Ramai

news2770PEKANBARU (RiauInfo) - Arus balik ke Pekanbaru Minggu (21/10) dari arah Sumatera Barat lebih ramai dibandingkan sehari sebelumnya. Iring-iringan kendaraan terlihat memadati jalur Sumbar-Riau, sehingga terkadang menimbulkan kemacetan. Pada siang hari kendaraan yang memadati jalur Sumbar-Riau itu umumnya kendaraan pribadi dari berbagai jenis. Namun pada malam hari jalur tersebut lebih didominasi angkutan penumpang, seperti bus, mini bus dan travel jenis L300. Wartawan RiauInfo yang melakukan pemantauan terhadap arus balik di jalur Sumbar-Riau itu mendapatkan informasi bahwa tidak banyak hambatan yang dihadapi para pemudik yang balik ke Riau. "Memang kadang ada kemacetan, namun tidak terlalu lama," ujar Darwis (38) salah seorang pemudik. Kemacetan itu terjadi karena kendaraan yang menggunakan jalur ini terlalu padat, sehingga jika terjadi kendaraan besar seperti fuso berpapasan dengan fuso lainnya, terpaksa harus berjalan pelan-pelan. Inilah yang sering membuat jalur tersebut mengalami kemacetan. Namun menurut dia secara umum perjalanan balik ke Riau berjalan aman dan lancar. "Ya perkiraan akan terjadi longsor, alhamdulillah tidak terjadi. Meski hujan masih terus turun di jalur ini, namun semuanya berjalan aman dan lancar saja," tambah dia lagi.(Ad)


Berita Lainnya

Index