Jika Keputusan MK Diterapkan, Wan Siap Lepaskan Jabatan

PEKANBARU (RiauInfo) - Keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menyatakan calon incumbentyang akan maju ke Pilkada tidak perlu mengundurkan diri, tidak jadi masalah bagi Gubernur Riau, Wan Abubakar. Dirinya siap menyerahkan jabatan kepada Gubernur Riau sebelumnya HM Rusli Zainal. 

Berita itu menjadi headline Riau Pos ediai Jumat (8/8) berjudul "Wan Siap Lepaskan Jabatan". Harian ini menyebutkan jika keputusan itu berlaku surut, Wan Siap melepaskan jabatan Gubri. Namun menurut informasi yang diperolehnya, keputusan itu tidak berlaku surut. Sementara itu berita utama Koran Riau hari ini juga mengakat pernyataan Gubri Wan Abubakar. Namun bukan tentang Pilkada, melainkan tentang kondisi listrik di Riau yang semakin memprihatinkannya. Berita itu berjudul "Gubri Prihatin Kondisi Listrik". Masih soal listrik, Tribun Pekanbaru dalam berita utamanya hari ini menyebutkan PLN mulai melakukan pemadaman selama 6 jam sehari sejak Jumat (8/8) dini hari tadi. Kondisi ini mengundang reaksi di kalangan DPRD Riau yang menghimbau masyarakat melakukan class action. Berita berjudul "Waduh, Listrik Padam 6 Jam". Kembali terbangnya pesawat Riau Airlines (RAL) menyusul dicabutnya pembekuan izin yang beberapa hari lalu diberlakukan pihak Dephub menjadi headline Pekanbaru Pos. Dalam berita berjudul "RAL Kembali Terbang" menyebutkan surat pencabutan itu diterima kuasa hukum RAL Kamis kemaren. Ditangkapnya Ridwan (35) warga Desa Alim, Rengat karena telah menggenjot seorang siswi SMK di Pekanbaru menjadi berita utama Pekanbaru MX hari ini. Dalam berita berjudul "Genjot Sisi SMK, Pak Tani Dibekuk" disebutkan aksi itu dilakukan laki-laki yang berprofesi sebagai petani itu di sebuah wisma di Pekanbaru. Gelar apel siaga Karhutla yang digelar Pemprov Riau kemaren menjadi berita utama Media Riauhari ini berjudul "Pemprov Gelar Apel Siaga Karhutla". Apel siaga ini melibatkan berbagai pihak seperti tim pemadamam kebakaran, Mangga Agni, Satpol PP, Polhut dan instansi terkait. Kasus aliran dana BI masih menjadi headline Riau Mandiri hari ini. Harian ini menyebutkan Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional Paskah Suzetta dicecar KPK selama 6 jam terkait kasus tersebut. Dalam waktu dekat Menhut Kaban akan menyudul diperiksa KPK. Berita berjudul "Paskah Dicecar KPK, Kaban Menyusul[i]". Sedangkan Metro Riau berita utamanya hari ini tentang ancaman Akbar Tanjung yang akan meninggalkan Partai Golkar jika tak ada konfigurasi yang baik di Partai Golkar dalam usulan capres dan cawapres di Pemilu 2009 mendatang. Berita berjudul "[i]Akbar Siap Tinggalkan Golkar".(Ad)


Berita Lainnya

Index