Hujan Satu Jam, Jalanan di Pekanbaru Tergenang Banjir

PEKANBARU (RiauInfo) - Banjir yang turun selama satu jam pada Minggu (9/11) sejak pukul 07.30 Wib hingga sekitar pukul 08.30 Wib telah membuat sejumlah ruas jalan di Pekanbaru tergenang banjir. Misalnya di beberapa tempat di Jalan Sudirman, Jalan Diponegoro, Jalan Arifin Ahmad dan Jalan Pekanbaru-Bangkinang. 

Meski genangan air tidak terlalu tinggi, namun cukup membuat pengendara sepeda motor was-was untuk melewatinya. Karena pengendara takut jika sepeda motornya mogok dan terjebak di dalam genangan air tersebut. Makanya beberapa sepeda motor berusaha menghindari genangan banjir itu. Seperti yang terjadi di Jalan Arifin Ahmad, ada bagian jalannya yang terendam air sepanjang lebih kurang 20 meter. Beberapa pengendara sepeda motor terlihat sangat berhati-hati mengaruhi jalan tersebut. Bahkan ada beberapa pengendara berbalik arah. Darmono, salah seorang pengendara sepeda motor mengaku was-was melewati jalan-jalan yang selalu digenang air setiap hujan. "Sepeda motor saya pernah mogok ketika melewati jalan Sudirman, persisnya di depan Sudirman Pub yang waktu itu digenangi air setinggi sepaha," ujarnya. Sejak peristiwa itu, menurut dia, setiap hujan dia sangat berhati-hati jika melewati jalan yang sudah digenangi air. "Saya tidak mau motor mogok lagi karena banjir. Sebab sangat sulit menghidupkan mesinnya lagi," tambahnya.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index