Dumai Benahi Dua Venues PON 2012

PEKANBARU (RiauInfo) - Dalam Pekan olahraga Nasio0nal (PON) XVIII tahun 2012 mendatang Dumai akan menjadi tuan rumah penyelenggara untuk dua cabang olaharga. Kedua cabang olahraga tersebut adalah cabang olahraga selam dangkal, dan cabang olahraga tenis meja.
Kedua venues tersebut berada di komplek perusahaan besar di Dumai, yakni untuk venues canang selam dangkal berada di Komplek Perumahan PT Pertamina, dan untuk venues cabang tenis meja berada di Koplek Perumahan PT Chevron Pacifik Indonesia (CPI) Bukit Jin. Beberapa bulan lalu telah dilakukan oleh anggota DPRD Riau untuk melihat kondisi kedua venues tersebut. Dan terkait hal itu, kini sedang dilakukan rehah. Kedua perusahaan saat ini sedang mempercepat rehab tersebut agar pelaksanaan PON nanti berjalan lancar. Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemda dan Olahraga Kota Dumai, Drs H Ali Hanafiah melalui Kasi Olahraga H Muslim SPd mengatakan dana untuk merehabilitasi kedua venues ditanggung oleh perusahaan masing-masing, karena kedua venues itu milik kedua perusahaan. Sejauh ini, menurut dia, kedua perusahaan tidak keberatan untuk melakukanrehabilitas, bahkan dari pantauannya di lapangan, rehab tersebut menelan dana yang cukup besar juga. Dalam rehab ini selain ada penambahan ada pula perluasan areal.(ad)

Berita Lainnya

Index