Beberapa warga yang ditemui RiauInfo, Rabu (22/7) menyebutkan kalau Pemko Pekanbaru ingin menaikkan tarif parkir, seharusnys dibenahi dulu sistem parkir di Pekanbaru. "Kalau sistemnya masih seperti sekarang ini, tak tepat rasanya kalau tarifnya dinaikkan," ujar Fauzan, salah seorang warga.
Dia menilai selama ini tukang parkir di Pekanbaru hanya bertindak sebagai tukang kutip uang terhadap kendaraan yang parkir di pinggir jalan. Setiap kendaraan yang akan keluar dari kawasan parkir dikutip tanpa dilayani secara baik.
"Selain itu tiket parkir juga tidak pernah diberikan kepada para pemilik kendaraan yang parkir. Hal ini tentunya membuat kita tidak yakin kalau uang parkir yang dikutip saat parkir itu akan mengalir ke kas Pemko Pekanbaru," tambah dia lagi.
Hal yang sama juga diungkapkan Parlindungan, salah seorang pemilik kendaraan. Dia menyebutkan jika Pemko ingin menaikkan tarif parkir harus diiringi dengan penataan terhadap bidang perpakiran ini. "Pokoknya saya keberatan tarif parkir dinaikkan," tambah dia.(ad)
Warga Pekanbaru Keberatan Tarif Parkir 100 Persen
Kiki
Rabu, 22 Juli 2009 - 15:19:39 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Sebagian warga kota Pekanbaru menyatakan keberatan atas keputusan Pemko Pekanbaru yang menaikkan tarif parkir 100 persen atau dua kali lipat. Pasalnya selama ini warga belum mendapatkan pelayanan yang baik saat memarkirkan kendaraannya.
Pilihan Redaksi
IndexKH. Ma’ruf Amin Resmi Pimpin Dewan Penasehat SMSI
Wakaf Produktif: Membangunkan 'Raksasa Tidur' untuk Kemajuan Bangsa
EMP Bentu Limited Raih Penghargaan Sahabat Media di Anugerah Media Siber SMSI Riau 2025
Anugerah Media Siber Indonesia SMSI Riau Sukses Digelar di Pekanbaru
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
EMP Bentu Limited Raih Penghargaan Sahabat Media di Anugerah Media Siber SMSI Riau 2025
Sabtu, 01 November 2025 - 13:56:51 Wib Umum
Indosat Gelar Seminar “Go Live Like a Pro” di Universitas Riau, Ajak Mahasiswa Kuasai Dunia Digital
Sabtu, 01 November 2025 - 09:25:38 Wib Umum
Anugerah Media Siber Indonesia SMSI Riau Sukses Digelar di Pekanbaru
Sabtu, 01 November 2025 - 09:11:24 Wib Umum
