Hal itu dikatakan Jusuf Kalla saat membuka Munas Partai Golkar Senin (5/10) malam di Hotel Labersa, Pekanbaru. Munas yang diikuti sekitar 1.300 peserta dari seluruh Indonesia itu diperkirakan akan berlangsung sampai 8 Oktober mendatang.
Dalam kesempatan itu Jusuf Kalla mengatakan, zaman dulu Golkar memang sebuah partai yang berkuasa. Untuk mendapatkan simpati masyarakat, cukup dengan cara menjalankan roda pemerintahan yang baik dan terus memacu pembangunan.
"Kalau jalannya roda pemerintahan sudah baik yang ditandai dengan kemajuan pembangunan dan perekonomian, maka masyarakat dengan sendirinya akan mendukung partainya," ungkap dia. Keberhasilan pemerintah tentunya akan menaikan citra dari partai.
Namun sekarang, menurut JK, calon dari Partai Golkar kalah dalam Pilpres. Sementara dalam Pileg Partai Golkar juga hanya menduduki peringkat kedua. "Makanya perlu ada strategi tertentu untuk mendapatkan simpati dari masyarakat," jelasnya.
Karena itu, JK akan mendukung setiap calon Ketua Umum Partai Golkar yang punya visi dan misi membangun Partai Golkar ke arah yang lebih baik. "Siapapun orangnya, saya akan mendukungnya, asal benar-benar bisa membawa partai ini ke arah yang lebih baik," tambahnya.(ad)
JK: Golkar Tak Perlu Meniru Cara Lama
Kiki
Senin, 05 Oktober 2009 - 14:51:22 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla mengatakan untuk menarik simpati masyarakat, Partai Golkar tidak perlu menerapkan cara-cara lama yang pernah dilakukan dulu. Sebab situasi saat ini sudah jauh berbeda dengan situasi zaman dulu.
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
Jelang Akhir Masa Jabatan, KI Riau Gesa Penyelesaian Sengketa Informasi 2025
Kamis, 22 Januari 2026 - 16:40:23 Wib Umum
Indosat Resmi Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Ini Daftar Peraih Mobil Listrik BYD hingga Samsung S25
Jumat, 16 Januari 2026 - 05:44:27 Wib Umum
Bernostalgia Masa Jadi Wartawan, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Terima Pengurus PWI Pusat dan Diundang ke HPN 2026
Rabu, 14 Januari 2026 - 05:08:00 Wib Umum
Bambang Pacul Puji Wartawan di Hadapan PWI: Pencerah Dunia Ketiga Setelah Matahari dan Rembulan
Kamis, 15 Januari 2026 - 11:13:00 Wib Umum