Berita ini menjadi headline Pekanbaru Pos edisi Senin (16/11) berjudul "PNS Mesum di Kantor". Harian ini menyebutkan yang membuat masyarakat lebih heboh lagi, sepertinya kasus ini mau ditutup-tutupi karena sampai sekarang tidak ada tindak lanjutnya.
Seorang purnawirawan TNI, Ahmad Nursebayang alias Bolang (70) Jumat siang kemaren ditemukan tewas dengan kondisi mengenaskan. Lehernya nyaris putus digorok dengan senjata tajam. Berita ini menjadi headline Pekanbaru MX berjudul "Pensiunan TNI Tewas Digorok".
Ratusan warga memberikan dukungan kepada para aktivis Greepeace di Semenanjung Kampar, Minggu (15/11), sehingga sempat terjadi ketegangan antara warga dengan aparat kepolisian. Akhirnya Greepeace putuskan untuk terus bertahan di sana. Berita ini menjadi headline Tribun Pekanbaru berjudul "Warga Halangi Evakuasi Greenpeace".
Berita yang sama juga jadi headline Metro Riau berjudul "Warga Pelalawan Menangis". Harian ini menyebutkan warga tidak rela jika para aktivis lingkungan hidup internasional itu "diusir" polisi dari lingkungan perkampungan mereka.
Harian Riau Mandiri juga mengangkat berita yang sama sebagai headlinenya berjudul "Semenanjung Kampar Memanas". Harian ini menyebutkan kawasan Semenanjung Kampar kian memanas menyusul aksi aktivis Greenpeace yang menolak izin konsensi PT RAPP di kawasan hutan gambut itu.
Sedangkan headline Riau Pos hari ini tentang adanya keinginan Ketua Mahkamah Konsitusi (MK) Moh Mahfud MD untuk meminta pertimbangan SBY memberikan abolisi terhadap kasus Chandra dan Bibit. Berita itu berjudul "MK Minta Abolisi Presiden".(ad)
HEADLINE BERITA KORAN TERBITAN PEKANBARU Sepasang PNS Berbuat Mesum di Kantor
Kiki
Senin, 16 November 2009 - 03:02:39 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Masyarakat Kecamatan Siak Kecil, Bengkalis heboh. Sepasang oknum PNS dikabarka tertangkap petugas Satpol PP berbuat mesum di kantor camat setempat. Kedua oknum PNS berinisial JA (26) dan Sy (20) itu masih berstatus pacara.
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
Jelang Akhir Masa Jabatan, KI Riau Gesa Penyelesaian Sengketa Informasi 2025
Kamis, 22 Januari 2026 - 16:40:23 Wib Umum
Indosat Resmi Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Ini Daftar Peraih Mobil Listrik BYD hingga Samsung S25
Jumat, 16 Januari 2026 - 05:44:27 Wib Umum
Bernostalgia Masa Jadi Wartawan, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Terima Pengurus PWI Pusat dan Diundang ke HPN 2026
Rabu, 14 Januari 2026 - 05:08:00 Wib Umum
Bambang Pacul Puji Wartawan di Hadapan PWI: Pencerah Dunia Ketiga Setelah Matahari dan Rembulan
Kamis, 15 Januari 2026 - 11:13:00 Wib Umum