CPI Bantu Kelompok Tani di Rumbai, Rohil dan Rohul

news9483PEKANBARU (RiauInfo) - PT. Chevron Pacific Indonesia (CPI) kembali melakukan kemitraan dengan masyarakat di sekitar wilayah operasi. Kali ini bantuan diberikan kepada lima kelompok tani di Rumbai, Rokan Hilir dan Rokan Hulu.
Bantuan bergulir di Rumbai kali ini jatuh kepada Kelompok Tani Sejuk Serasi melalui bantuan modal pengembangan agrobisnis jagung manis. Penandatanganan kerjasama dilakukan di Gedung Kecamatan Rumbai pada 14 Mei lalu. Dalam kesempatan tersebut, pihak Chevron diwakili oleh Acting Manager GR/CE Specific Area PGPA SMO Teguh Soelastyo P., sementara Hendra Kumar selaku ketua mewakili Kelompok Tani Sejuk Serasi. “Kami dari pihak petani merasa sangat terbantu dengan kepedulian pihak Chevron, karena zaman sekarang semua serba mahal, terutama harga pupuk,” ungkap Hendra Kumar. Turut hadir jajaran pimpinan instansi pemerintah yakni Lurah Rumbai Bukit Laode Ardian, S.STP, Camat Rumbai Drs. H.M. Jamin Nur, Kepala UPT Balai Penyuluhan Pertanian Rumbai Yusfaleni, dan Kepala Badan Ketahanan Pangan dan Pelaksana Penyuluhan Pertanian (BKPDP3) Kota Pekanbaru yang diwakili oleh Ir. P. Simorangkir. Perwakilan Unit Pelayanan Teknis (UPT) Balai Penyuluhan Pertanian Rumbai Yusfaleni sangat menyambut baik bantuan Chevron kepada para kelompok tani yang juga merupakan binaan UPT Rumbai. "Bantuan Chevron berupa pengadaan bibit tanaman, pupuk, peralatan pertanian dan biaya pemeliharaan sangat diperlukan para petani, apalagi di masa krisis saat ini. Selama ini kami hanya bisa memberikan bantuan pembinaan. Dengan kata lain, Chevron ikut membantu petani keluar dari lingkaran kemiskinan,” ungkapnya.(ad/rls)

Berita Lainnya

Index