Chevron Kirimkan Lagi Bantuan Gempa

news2563 PEKANBARU (RiauInfo) - Hari ini Chevron kembali mengirimkan bantuan untuk korban gempa; kali ini ke Bengkulu. Hingga hari ini, korban gempa di Bengkulu dilaporkan masih memerlukan pasokan makanan, selimut, alas tidur dan tempat berlindung sementara. Prihatin dengan hal tersebut, tiga truk berisi bahan makanan berupa lima ton beras, seribu kardus mi instan dan seratus lembar tikar telah diberangkatkan dari kantor PT. Chevron Pacific Indonesia (CPI) di Rumbai, Pekanbaru menuju Bengkulu. Bantuan dari BPMIGAS dan CPI tersebut akan menempuh jalur pesisir barat Sumatera. Menurut rencana, iring-iringan bantuan akan tiba di Muko-Muko, Bengkulu pada Jumat (28/9). Tali asih bagi korban gempa di Muko-Muko itu akan langsung diserahkan oleh CPI kepada Satlak Penanggulangan Bencana Kabupaten Muko-Muko. Selanjutnya, Satlak Muko-Muko akan mendistribusikan bantuan tersebut kepada korban yang berhak menerimanya. Seminggu sebelumnya, CPI juga telah mengirim bantuan serupa untuk korban gempa di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat. Selain itu, bantuan yang sama juga diberikan Maret lalu bagi korban Gempa di Solok, Bukittinggi, Agam, Padang Panjang dan Tanah Datar/Singkarak. Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian CPI terhadap korban bencana alam. Gempa bumi yang berturut-turut terjadi pada Rabu (12/9) dan Kamis (13/9) masing-masing berkekuatan 7,9 dan 7,7 skala Richter di Bengkulu menyebabkan banyak kerusakan dan kerugian. Menurut data Bakornas Penanggulangan Bencana, gempa bumi di Bengkulu mengakibatkan 15 orang meninggal, 8.051 unit rumah roboh, 7.304 unit rusak berat dan 16.139 unit rusak ringan. Selain itu ratusan fasilitas pendidikan, kesehatan dan sarana umum lainnya mengalami kerusakan. (Tony/rls)
 

Berita Lainnya

Index