Api Berasal dari Ledakan Kapal Pengangkut BBM

PEKANBARU (RiauInfo) - Kebakaran hebat terjadi Selasa sore (8/1) kemaren di Pelabuhan Young Sehan, Dumai. Dalam kebakaran ini 2 rumah penduduk, 4 gudang penyimpanan di pelabuhan tersebut hangus terbakar. Selain itu kapal kapal dan 4 anak buah kapal (ABK) sampai saat ini masih dalam kondisi kritis.

Kebakaran ini sendiri bermula dari meledaknya Kapal Motor (KM) Mutiara Rangsang Ababdi saat bersandar di Pelabuhan Young Sehan untuk mengisi minyak solar dan premium. Kedua bahan bakar itu rencananya akan dibawa ke Selatpanjang. Saat sedang mengisi kedua bahan bakar itu ke puluhan drum, tiba-tiba saja muncul api. Dalam waktu singkat apipun menyambar BBM yang sudah dimasukkan ke dalam drum, dan langsung menimbulkan ledakan. Saat ledakan terjadi, api menyala besar dan menyambar sekelilingnya. Empat gudang penyimpanan yang terdapat di pelabuhan itu terbakar, dan api kemudian menyambar ke rumah-rumah penduduk yang ada di sekitarnya. Ratusan petugas pemadam kebakaran yang datang ke lokasi kejadian sulit memadamkan api, karena api sudah terlanjur membesar. Tidak sampai disitu saja, api kemudian meremet ke kapal lainnya yang berada di sekitarnya. KM Anugrah yang paling dekat dengan kapal yang meledak itu ikut hangus terbakar. Namun kapal-kapal lainnya berhasil selamat karena dengan cepat kapten kapalnya membawa armadanya menjauh dari lokasi kejadian. Selain itu, lima orang yang ada di KM Mutiara Rangsang mengalami cidera barat dan kondisinya kritis. Mereka terdiri dari kapten kapal dan empat ABK yang saat ini dirawat di RSUD Kota Dumai. Tubuh mereka mengalami luka bakar yang cukup parah.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index