Berita ini menjadi headline Pekanbaru MX edisi Sabtu (25/4) berjudul "Polisi, Rampok Baku Tembak". Harian ini menyebutkan, walau kawanan rampok lolosm namun polisi berhasil mengamankan mobil mereka yang ditinggal di jalan. Kuat dugaan ada perampok terluka.
Headline Pekanbaru Pos hari ini tentang Partai Golkar yang belum tergoyahkan di Riau. Meski puluhan partai baru bermunculan, namun diperkirakan kursi parlemen di DPRD Riau masih akan dikuasai para kader Partai Golkar. Berita itu berjudul "Kursi Golkar Bertahan".
Sedangkan headline Koran Riau hari ini tentang sidang pleno yang digelar KPU Riau Jumat kemaren. Dalam sidang pleno itu, baru merampungkan rekapitulasi dari tujuh kabupaten/kota, yakni Pekanbaru, Pelalawan, Siak, Rokan Hulu, Kampar, Indragiri Hilir dan Kuansing. Berita itu berjudul "Baru Rampungkan Tujuh Kabupaten/Kota".
Harian Riau Pos hari ini masih mengangkat berita rencana koalisi Partai Golkar dan PDI-P pada Pilpres mendatang, sebagai headlinenya. Dalam berita berjudul "Skenario Golkar-PDIP Belum Final" disebutkan kedua pemimpin partai dikabarkan belum menetapkan firu Capres dan Cawapresnya.
Sebanyak 33 gubernur dari seluruh Indonesia mengaku iba dan terharu melihat dua "bos" mereka tetap bisa akrab meski sedang bersaing. Pada pertemuan dengan para gubernur se-Indonesia itu Jumat kemaren SBY dan JK masih memperlihatkan keakrabannya. Berita ini menjadi headline Tribun Pekanbaru berjudul "33 Gubernur Sampai Iba".
Opsi mengusung duet JK-Prabowo Subianto lewat Koalisi Partai Golkar dengan blok 'Teuku Umar' masih tersendat-sendat. Pasalnya Megawati tetap kukuh maju sebagai capres guna menantang SBY pada Pilpres Juli mendatang. Riau Mandiri mengangkat berita ini sebagai headline berjudul "Mega: Semua Mau Capres".
Masalah kebocoran soal Ujian Nasional (Unas) masih menjadi headline Metro Riau hari ini. Kali ini disebutkan kebocoran soal Unas di Riau diduga tidak hanya terjadi pada soal mata pelajaran Geografi saja, tadi duga diduga semua mata pelajaran. Berita ini berjudul "Semua Soal Diduga Bocor".(ad)
Tembak Menembak di Jalan Langgam II, Perampok Lolos dari Kejaran Polisi
Kiki
Sabtu, 25 April 2009 - 08:28:35 WIB
PEKANBARU (RiauInfo) - Aksi kejar-kejaran dan saling menembak terjadi Kamis (23/4) malam di Jalan Langgam II, akses PT Riaupulp. Tim Buser dari Polres Pelalawan dan Polsek Pangkalan Kerinci mengejar enam perampok bersenjata api.
Pilihan Redaksi
IndexPemanfaatan Teknologi Fingerprint untuk Absensi Karyawan
Pengaruh Gamifikasi Digital terhadap Motivasi Belajar Siswa
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Umum
Sinergi Kemenhan dan PWI Matangkan Diklat Bela Negara 2026, 200 Wartawan Siap Digembleng di Bogor
Sabtu, 24 Januari 2026 - 09:47:27 Wib Umum
Jelang Akhir Masa Jabatan, KI Riau Gesa Penyelesaian Sengketa Informasi 2025
Kamis, 22 Januari 2026 - 16:40:23 Wib Umum
Indosat Resmi Umumkan Pemenang Pesta Hadiah IMPoin 2025, Ini Daftar Peraih Mobil Listrik BYD hingga Samsung S25
Jumat, 16 Januari 2026 - 05:44:27 Wib Umum
Bernostalgia Masa Jadi Wartawan, Ketua MPR RI Ahmad Muzani Terima Pengurus PWI Pusat dan Diundang ke HPN 2026
Rabu, 14 Januari 2026 - 05:08:00 Wib Umum