PT SPR Siap Kelola Blok Langgak

Rabu, 02 Desember 2009 | 07:08:08 WIB
Nampak Gubri Rusli di tengah, diapit oleh Menhut (sebelah kiri) dan Meneg LH (sebelah kanan) saat menerima penghargaan dari UNESCO yang diserahkan langsung oleh Deputy Directur UNESCO Office Jakarta, Robert Lee (Paling kiri), di Hotel Grand Melia, Jakart
PEKANBARU (RiauInfo) - PT Sarana Pembangunan Riau (SPR) menyatakan siap untuk mengelola ladang minyak Blok Langgak yang telah diserahkan pemerintah pusat kepada Riau. SPR harus siap mengelolanya karena sudah dipercayakan kepada BUMD milik Pemprov Riau ini.
Dirut PT SPR, Rahman Akil di Pekanbaru mengatakan, kemenangan PT SPR dalam tender pengelolaan Blok Langgak ini patut dibanggakan, karena pemerintah pusat tidak begitu saja memenangkan tender atas ladang minyak yang dulu dikelola oleh PT Chevron Pacific Indonesia itu. Tentang kesiapan SDM dalam mengelola ladang minyak itu, Akil mengatakan tidak ada masalah lagi. Jika pihaknya masih kekuarangan tenaga ahli, bisa saja direkrut otang, baik yang ada di daerah maupun dari luar. Dia menyebutkan, Riau memiliki banyak tenaga ahli yang punya kemampuan dalam pengelolaan minyak. "Kita mengikuti tender ini, karena kita merasa yakin memiliki SDM yang handal untuk mengelola Blok Langgak tersebut," tambahnya.(ad)
 

Terkini