Wow... Pedagang Bendera Ada Yang Berpendapatan Rp 200 Ribu Sehari!

PEKANBARU (RiauInfo) - Usaha berdagang bendera yang banyak dilakoni warga menjelang Hari Kemerdekaan RI ternyata memberi hasil yang sangat menggiurkan. Bayangkan saja, dari usaha itu ada pedagang bendera memiliki penghasilan Rp 200 ribu sehari. 

Hal ini terungkap dari bincang-bincang yang dilakukan RiauInfo, Selasa (12/8) dengan sejumlah pedagang bendera di Jalan Sudirman, Pekanbaru. Dari hasil bincang-bincang ini diketahui bahwa ternyata penghasilan mereka dari usaha berdagang bendera cukup besar. Hasan (37) misalnya, mengaku bisa berpenghasilan sampai Rp 200 ribu dalam sehari. "Awal bulan Agustus memang masih sedikit pembeli, tapi menjelang mendekati tanggal 17 Agustus, pembeli bendera dan umbul-umbul makin banyak," jelasnya. Sebagian pembeli berasal dari kantor-kantor pemerintah dan swasta yang selalu dalam partai besar. Sekali membeli mereka bisa memborong puluhan bendera dan artusan umbul-umbul "Dari merekalah kami banyak mendapatkan keuntungan," ungkapnya. Hal yang sama juga diungkapkan Ridwan (24) pedagang bendera lainnya. Dia menyebutkan beberapa hari menjelang tanggal 17 Agustus ini paling sedikit mendapatkan keuntungan sebesar Rp 150 ribu. Bahkan kadang bisa di atas Rp 200 ribu. "Kami memang tidak mematok keuntungan besar dari setiap bendera dan umbul-umbul yang dijual. Yang penting bendara dan umbul-umbul banyak terjual. Kalau banyak terjual berarti keuntungan yang diperoleh semakin besar pula," tandasnya.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index