Wan Tetap Sesalkan Koalisi PPP-Golkar Dukung RZ-MM

PEKANBARU (RiauInfo) - Wan Abubakar yang menjabat ketua koordinator wilayah (Korwil) DPW PPP Sumatera mengakui masih menyesalkan koalisi DPW PPP Riau mendukung calon DPW Golkar di Pilkada Riau 2008 ini. Alasanya, secara ideologi dan jumlah suara, PPP mesti memprioritaskan koalisi dengan partai-partai Islam.

Namun Wan mengakui tetap menghargai keputusan DPP PPP berkoalisi mendukung calon gubernur Riau dan wakilnya dari partai Golkar tersebut untuk Pilkada 2008 ini. Menurut Wan yang urung ikut mencalonkan diri di Pilkada Riau ini mengatakan, secara mekanisme Partai ia harus mengikuti keputusan DPP. "Secara pribadi dan idealisme partai, seharusnya partai-partai beridiologi Islam harus mengutamakan koalisi sesamanya untuk menjalankan visi dan misi mereka. Termasuk koalisi yang ada di Pilkada Riau 2008 ini. Sangat disayangkan PPP memberikan suara pada partai Golkar yang telah melebihi kursi 15% suara untuk mendukung pasangannya,"ungkap Wan kepada wartawan di Pekanbaru, Kamis (3/07).

Berita Lainnya

Index