Waduh...! Harga Sembako di Pekanbaru Kembali Melambung

PEKANBARU (RiauInfo) - Beberapa hari terakhir ini ibu-ibu rumah tangga di Pekanbaru mengeluh karena melambungnya harga sembako di pasar-pasar Selasa (18/12). Melambungnya harga sembako ini diduga ada kaitan dengan semakin dekatnya hari raya Idul Adha, Natal dan Tahun Baru.

Kenaikan harga sembako yang sangat tinggi dialami oleh cabe merah, bawang merah, bawang putih, kacang buncis, daging ayam, dan juga telur. Untuk cabe merah misalnya biasanya Rp 13 ribu kini sudah melambung menjadi Rp18 ribu perkilogram. Sedangkan bawang merah yang biasanya Rp15 ribu perkilogram, kini menjadi Rp 22 ribu perkilogram. Daging ayam potong yang biasanya hanya Rp 12 ribu perkilogram, kini dijual dengan harga Rp 15 ribu perkilogram. Kenaikan yang paling drastis terjadi pada kacang buncis. Bila beberapa hari lalu para pedagang masih menawarkannya dengan harga Rp6.000 perkilogram, namun kini harganya sudah menjadi Rp 10 ribu perkilogram. Bahkan para pedagang memperkirakan sehari menjelang Idul Adha nanti harganya akan terus melambung lagi mencapai Rp 15 ribu perkilogram. Hal ini disebabkan banyaknya warga membuat sayur buncis untuk menu makanan Idul Adha.(Ad)

Berita Lainnya

Index