Tukang Pijit Tuna Netra Kalah Bersaing Pijit Refleksi Modern

PEKANBARU (RiauInfo) - Sejumlah tempat pijit tuna netra yang ada di Pekanbaru terancam gulung tikar. Sebab keberadaan mereka kalah bersaing dengan pijit refleksi modern yang saat ini tumbuh subur di Pekanbaru dan memberikan fasilitas yang sangat menyamankan pelanggannya. 

Informasi yang diperoleh RiauInfo, Sabtu (22/11) diketahui pelanggan tempat pijit tuna netra itu makin lama makin berkurang. Pelanggannya banyak lari ke tempat pijit refleksi modern yang ruang prakteknya dilengkapi pendingin udara, kursi pijit yang empuk dan kelebihan lainnya. "Jika dulu sehari kami bisa memijit lima sampai empat pasien, tapi sekarang sudah jauh berkurang. Bahkan berhari-hari kami tidak mendapatkan pasien sama sekali," ungkap alex (31) salah seorang tukang pijit Tuna Netra yang membuka praktek di Jalan Utama, Pekanbaru. Dia mengatakan, pasiennya banyak beralih ke tempat pijit refleksi yang tempat pijitnya lebih nyaman. "Kalau disini kami pakai kipas angin saja dan dipijit di atas dipan beralas kasur kapok. Makanya mereka banyak yang beralih ke tempat pijit refleksi modern itu," jelasnya. Dia yakin, jika tempat pijit tuna netra ini dibikin senyaman mungkin, pasti pelanggannya akan bertambah. Tapi dia terbentur masalah biaya. "Jangankan untuk membuat tempat pijit yang dilengkapi pendingin udara dan tempat pijit bersofa, untuk makan sehari-hari saja susah sekarang ini," tambahnya.(Ad)

Berita Lainnya

Index