Titipan Paket di Kantor Pos Telah Normal

PEKANBARU (RiauInfo) - Pengiriman paket barang melalui kantor pos telah mengalami jauh penurunan jika dibandingkan sebelum lebaran. Jika puncak pengiriman sebelum lebaran mencapai 600 koli perhari, kini hanya 200 koli perhari. 

Menurut Kepala Cabang PT Pos Indonesia Perwakilan Kota Pekanbaru, Tasman jumlah 200 koli ini adalah angka normal sebagaiman hari biasa lainnya. penurunan ini telah terlihat sejak H+5 kemarin. Dengan demikian, kesibukan yang dulu terlihat pada pegawai kantor pos, telah normal kembali, katanya di ruang Jumat (10/10). Diakui Tasman, hingga saat ini masih ada beberapa paket titipan yang belum diantar. Mengingat belum adanya tanda-tanda alamat yang dituju datang. Diduga, si empunya alamat masih belum pulang dari mudik kampung. Selain itu ada juga dikembalikan karena tidak jelasnya alamat yang dituju. (muchtiar)

Berita Lainnya

Index