Tahun 2014 Tingkatkan Disiplin dan Kekompakan

Apel Perdana Awal Tahun 2014, Kadishut Kampar Ingatkan Staf Pentingnya Disiplin dan Kekompakan

Kampar Dishut BANGKINANG KOTA (RiauInfo) - Kepala Dinas Kehutanan Kabupaten Kampar, M. Syukur memimpin langsung apel perdana di awal tahun 2014, Kamis (02/12/2014) pagi, pukul 07:30 WIB, di Kantor Dinas Kehutanan Kabupaten Kampar, Jalan Letnan M Boya, Bangkinang Kota. Pantauan wartawan, saat apel pagi yang dipimpin Syukur ini masih berlangsung, ada beberapa staf yang terlambat datang apel pagi baru tiba di kantor. “Kepada semua staf yang hadir di sini, saya mohon agar lebih meningkatkan disiplin terutama tentang kehadiran”, kata Syukur mengingatkan. "Tingkatkan disiplin dan jaga kekompakan dalam bekerja," tegasnya. Ditegaskannya lagi, di hari ini awal pertama masuk kerja di tahun 2014 hendaknya masalah disiplin dan kekompakan sangat perlu ditingkatkan lagi. “Ini sangat penting agar program kerja yang ditargetkan Bupati Kampar H Jefry Noer yaitu Zero Pengangguran, Kemiskinan dan Rumah-Rumah Kumuh, dapat tercapai dengan baik”. (Arief)

Berita Lainnya

Index