Suryadi Khusaini Punya Sinyal ke Saleh Djasit

SPEKANBARU (RiauInfo) - Generang perang terus dipersiapkan Ketua DPW PDIP, H Suryadi Khusaini dalam menyongsong Pemilihan Gubernur 2008 mendatang hingga ke Desa. Pasalnya, tak kalah pentingnya saat ini Wakil Ketua DPRD Riau mempunyai sinyal kuat bergandengan dengan Mantan Gubernur Riau, Saleh Djasit. Benarkah? 

"Ya, untuk itu mungkin saja terjadi. Sinyal kuat tentu ada, tapi dalam konteks resminya belum dapat ditentukan. Kita lihat saja perkembangan selanjutnya tahun mendatang,' ungkap Suryadi Khusaini kepada RiauInfo di Kantor DPRD Riau, Senin (3/9). Menurut Suryadi, saat ini PDI-Perjuangan terus terjun kelapangan untuk mencari figur yang datang dari masyarakat. Kemungkinan figur ini untuk dapat memperoleh kemenangan baik itu Riau Satu maupun Riau Dua. "Yang jelas saat ini kita akan siapkan figur yang pas menurut masyarakat," katanya. Terangnya lagi, untuk masalah Pilgub mendatang, PDI-P akan berkoalisi dengan salah satu partai. Hal yang terutama dilakukan yakni mengumpulkan DPD dengan DPC. Sehingga DPD dapat mensosialisasikan satu atau dua figur ketengah masyarakat. "Kita tetap optimis mencapai target R1 atau R2. Tetapi semuanya tergantung dengan koalisi kita nanti. Yang jelas kita terus turun ke Desa," jelasnya. Kader-kader yang dipersiapkan oleh PDI-P adalah kader-kader yang bisa memenangkan dalam Pilgub 2008 mendatang. Kalau dihitung dari masa PDI-P hingga saat ini sekitar 99 persen menyatakan mendukung sepenuhnya kepada Suryadi Khusaini untuk tetap maju. "Kalau dilihat secara elit politik hal ini sangat wajar saya dapatkan," ujarnya. Adapun simpul-simpul yang telah dipersiapkan Suryadi didaerah Pesisiran seperti Rokan Hulu, Rokan Hilir, Dumai, Siak dan Indragiri Hilir tepatnya didaerah pesisir. Sementara itu, ke Darat akan diupayakan sebisa mungkin untuk mengambil suara. "Mudah-mudahan apa yang saya inginkan dapat tercapai," pungkasnya. (Dd)


Berita Lainnya

Index