Sumatera Bebas Hotspot Hari Ini

PEKANBARU (RiauInfo) - Akibat mulai banyaknya peluang hujan di wlayah Sumatera, titik api pun, Jumat (30/05) ini tidak ada sama sekali. Termasuk wilayah provinsi Riau yang biasanya rawan hotspot juga nihil hotspot akibat hujan hari ini.

Berdasar data Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) melaporkan pantauan satelit NOAA 18 tidak menangkap satu titik api pun di wilayah Sumatera. Sebaliknya, peluang hujan akibat tekanan rendah kembali menimbulkan Vortek yang membentuk awan. Vortek ini hampir menutupi sebahagian wilayah Sumatera termasuk di provinsi Riau. Temperatur rata-rata maksimum 31 hingga 32'C. Awalnya sejak kemarin hasil pencitraan satelit hanya menangkap vortek tersebut di wilayah pesisir Barat Sumatera. Namun hari ini vortek telah menutupu wilayah Sumatera umumnya. BMG mencium adanya hujan turun di beberapa wilayah Riau seperti di Riau bhagian Tengah, Selatan, Barat dan Utara. Walau hujan hanya relatif lokal dengan intensitas ringan, namun mampu menekan titik api di Sumatera termasuk provinsi Riau hari ini.(Surya)
 

Berita Lainnya

Index