STP Bandung Tuan Rumah ATF 2016

image JAKARTA (Riauinfo) - Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bandung dipercaya menjadi tuan rumah pelaksanaan Asia Tourism Forum (ATF) 2016 yang akan dilangsungkan hingga Senin 9 Mei.  ATF kali ini bertema "a New Approach to Wonderful Tourism" akan membicarakan beragam perkembangan dunia kepariwisataan di kawasan Asia. ATF juga akan diwarnai seminar Power Talk di Kampus STP Bandung.  Mengambil tempat di Gedung Sate Bandung didampingi Wagub Jabar Deddy Mizwar, Direktur STP Bandung Anang Sutono,  Deputi Kelembagaan Kepariwisataan Kemenpar  Ahman Sya, dan Founder ATF Kaye Chon  Menteri Pariwisata Arief Yahya membuka secara resmi pelaksanaan ATF, Sabtu 7 Mei kemarin.  Dalam siaran persnya yang diterima "RiauInfo", Minggu, Menpar menyatakan gembira STP Bandung yang dibinanya mendapat kehormatan menjadi tuan rumah ATF 2016. "Kami yakin semua target pariwisata Indonesia akan lebih mudah tercapai karena Presiden Joko Widodo yang menjadi pimpinan negeri ini, berkomitmen untuk memprioritaskan pembangunan pariwisata. Termasuk Bandung yang sangat konsen dengan Pariwisata Indonesia," ujar Menpar. Lebih jauh Menpar mengemukakan, untuk mengalahkan dunia, maka kita harus menggunakan standar yang telah disepakati dunia termasuk dengan forum prestisius seperti ATF ini. "Itu sebabnya kita gunakan Travel and Tourism Competitives Index yang dikeluarkan World Economic Forum (WEF) dalam menilai daya saing pariwisata kita," ujarnya. Deputi Kelembagaan Kepariwisataan Kemenpar Ahman Sya menambahkan, forum ATF ini sangat penting bagi Indonesia. ATF  merupakan bentuk inovasi atau penyegaran baru terhadap bidang ilmu kepariwisataan dalam konteks pengembangan pariwisata ke depan. ATF 2016 menurut Anang Sutono diikuti 461 peserta dari 21 negara, menghadirkan sejumlah pembicara penting antara lain Menpar Arief Yahya sendiri, kemudian Managing Director PT Banten West Java, Fachrully F Lasahido  menampilkan makalah "Business Prespectives on Greenovation Tourism Tanjung Lesung Project Best Practies" dan Dhani Priatna dari Google Indonesia  mengetengahkan makalah "Wonderful Google for Wonderful Indonesia". Anang Sutono juga menampilkan bahasan tentang kepariwisataan seputar Kota Bandung yang tak pernah sepi dari kunjungan Wisman dan Wisnus setiap liburan.  Pembicara dari luar negeri juga sudah disiapkan. Kaye Chon dari Hongkong misalnya menyiapkan makalah "Innovation and Leadership in Hospitality and Tourism", kemudian tokoh pariwisata dunia Prof Alastair M Morrison yang menampilkan topik bahasan Tourism Research: issues and Trends. ATF diadakan dua tahun sekali dan pertemuan perdana dilangsungkan di Ho Chi Min, Vietnam tahun 1993. Dengan penyelenggaraan tahun ini STP Bandung sudah mendapatkan kepercayaan menjadi tuan rumah ATF sebanyak dua kali setelah penyelenggaraan pertama tahun 2012. (Herman Ami).

Berita Lainnya

Index