Sri Wahyudi: Seperti Gudang Bulog

PEKANBARU (RiauInfo) - Pelukis Riau yang belum terkenal ini, Sri Wahyudi menilai bahwa kemegahan dari luar pada Gedung Anjung Seni Idrus Tin-tin (dulunya theater tertutup) tak semegah dari dalam. Pasalnya, setelah melihat jauh kedalam bentuk fisik pembangunan gedung ini seperti gudang bulog.

"Saya tak menyangka keberadaan didalam gedung yang baru dibangun ini tidak terlihat indah sama sekali. Coba, Abg lihat? Sebelum masuk dipintu utama kita binggung mau melangkah kemana arah yang kita inginkan. Lobinya sangat kecil," cetus Yudi kepada RiauInfo di sela-sela melihat pembangunan Gedung Anjung Seni Idrus Tin-tin, Jumat (3/8). Menurutnya, Gedung Anjung Seni Idrus Tin-tin ini sama dengan gudang bulog terlihat dibagunan theater tertutupnya. Kapasitas daya tampung lebih kurang 600 orang, sudah selayaknya dibenahi lagi interior yang ada didalamnya. "Sehingga kemegahan yang terlihat dari luar sama pula halnya dengan yang ada didalamnya. Saya pikir hal ini tak akan memungkinkan bagi seorang orang nomor satu di Indonesia (SBY) meresmikan tempat ini. Terkecuali pembangunan Gedung Anjung Seni Idrus Tin-tin ini telah rampung 100 persen. Coba dilihat pembangunan fisiknya saja baru mencapai 60 persen," tandasnya. (Dd)


Berita Lainnya

Index