Soeripto Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata

[caption id="attachment_14041" align="alignleft" width="300"] Nampak mantan Wapres Tri Sutrisno meletakkan karangan bunga sebagai penghormatan terakhir kepada mantan Gubri Letjen TNII (Purn) H Soeripto saat dimakamkan secara militer di Taman Makam Pahlawan Kalibata. Nampak mantan Wapres Tri Sutrisno meletakkan karangan bunga sebagai penghormatan terakhir kepada mantan Gubri Letjen TNII (Purn) H Soeripto saat dimakamkan secara militer di Taman Makam Pahlawan Kalibata.[/caption] JAKARTA (RiauInfo) - Jenazah mantan Gubernur Riat Letjen TNI (Purn) H Soeripto dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan, Jumat (7/1) pagi, sekitar pukul 10.00 WIB secara militer. Upacara pemakanan berjalan lancar dan aman. Sejumlah mantan pejabat hadir dalam upacara pemakaman tersebut. Antara lain Mantan Wapres Tri Sutrisno dan mantan Mendagri Syarwan Hamid. Selain itu hadir pula Wagubri HR Mambang Mit dan sejumlah tokoh serta pejabat dari Pemprov Riau. Seperti diberitakan sebelumnya, Mantan Gubernur Riau Soeripto meninggal dunia pada pukul 14.15 Wib di Rumah Sakit MMC Jakarta. Almarhum dilarikan ke rumah sakit tersebut setelah terjatuh di kamar mandi di kediamannya. Pihak keluarga belum bisa menjelaskan kenapa Soeripto yang menjadi Gubernur Riau dalam dua priode yakni 1988-1993 dan 1993-1998 sampai terjatuh di kamar mandi. Hanya saja saat dilarikan ke rumah sakit, beliau menghembuskan nafas terakhirnya.(ad)

Berita Lainnya

Index