SOAL MUNAS PARTAI GOLKAR DI RIAU JK Sebut Bakal Banyak Sponsor

JAKARTA (RiauInfo) - Ketua DPD Partai Golkar Riau yang juga Gubernur Riau HM Rusli Zainal SE MP Senin (7/9) malam melaporkan soal kesiapan Riau sebagai tuan rumah munas kepada Ketua Umum Partai Golkar yang juga Wakil Presiden (Wapres) HM Jusuf Kalla (JK) di kediaman Wapres, Jalan Mangkusarkoro, kawasan Menteng, Jakarta.
Pada kesempatan itu Rusli memaparkan berbagai hal mulai dari hotel, transportasi yang akan digunakan apakah bus atau pesawat hingga soal kesiapan konsumsi bagi para peserta munas yang diperkirakan akan mencapai sekitar 2.000 orang. Disebutkan Rusli, semua itu sudah dipersiapkan dengan matang, sehingga tidak ada lagi keraguan Riau bakal gagal sebagai tuan rumah munas. "Kita sudah pesan dan siapkan semua hal yang diperlukan untuk acara munas ini. Nanti acara akan kami pusatkan di Labersa Hotel," jelas Rusli secara menyebut bahwa kamar yang sudah ready sekitar 1000 kamar lebih dan sebenarnya ada 4000 kamar yang bisa digunakan oleh peserta munas yang akan datang dari berbagai daerah di Indonesia. Di depan JK yang didampingi sejumlah pengurus DPP Partai Golkar lainnya, juga ditayangkan foto-foto semua hotel yang akan digunakan, termasuk kondisi Kota Pekanbaru dengan berbagai infrastruktur pendukung, seperti bandar udara hingga rumah sakit. Rusli juga menyebut bahwa JK selaku Wapres juga akan mendapatkan pengamanan sebagaimana layaknya seorang wakil kepala negara selama pelaksanaan munas, yang bakal berlangsung pada 4-7 Oktober nanti. Mendengar pemaparan Rusli tersebut, JK mengaku sangat apresiatif. Ia menegaskan bahwa sejauh ini Riau sangat layak menjadi tuan rumah. JK juga menegaskan bahwa dirinya tidaklah berharap agar segala sesuatunya sangatlah sempurna. Yang penting, tegas JK, munas dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan kepengurusan baru Partai Golkar yang lebih baik. "Dengan persiapan seperti ini saya kira sudah sangat baik. Kita juga nggak perlu muluk-muluk, yang penting munas dapat berjalan dengan baik, terus kalau ada waktu kita selingi dengan main golf, sedikit hiburan udah cukup," ujarnya berseloroh. JK mengatakan kalau daerah yang paling siap untuk acara-acara seperti munas ini tentu saja Jakarta dan Bali karena di kedua kota itu tersedia sekian banyak hotel berbintang dan sarana lainnya. Tapi, tegas JK, Indonesia tidak hanya Jakarta dan Bali. "Kita juga ingin daerah lain menjadi tuan rumah untuk acara-acara seperti ini. Saya kira Riau dengan persiapan seperti yang dipaparkan tadi sudah cukup baik," tegas JK lagi. JK juga sempat bertanya kepada Rusli tentang pendanaan, apakah perlu dibantu atau tidak. Menjawab itu, Rusli mengatakan, "Kalau ditanya apakah kami siap, insya Allah kami siap. Tapi kalau memang ada bantuan, ya tentu akan kami terima," jawabnya. Mendengar jawaban itu, JK nampak tersenyum. "Iyalah kalau begitu," kata JK menimpali. JK sambil bercanda juga mengatakan bahwa sebenarnya untuk acara-acara seperti munas ini selalu akan muncul banyak sponsor, khususnya untuk menanggung biaya transportasi dan akomodasi para peserta munas. "Jadi sebenarnya nggak perlu khawatir. Nanti banyak aja itu yang bakal jadi sponsor (terutama para kandidat yang ingin menjadi ketua umum, red). Bisa-bisa nanti satu orang bisa dapat tiga tiket pesawat dan tiga kamar hotel. Jadi amanlah itu," seloroh JK yang membuat seluruh hadirin jadi tertawa. JK juga menegaskan bahwa panitia dari Riau hendaknya hanya menyiapkan kamar hotel dan akomodasi lainnya untuk para peserta munas. Sementara untuk para penggembira yang biasanya datang lebih banyak dari para peserta, tidaklah wajib. "Kita tidaklah mungkin menanggung semua orang. Kewajiban kita hanya untuk peserta munas," tegas mantan capres itu.(ad/rls)

Berita Lainnya

Index