"Sibuk, Tak Ada Niat Untuk Berangkat"

PEKANBARU (RiauInfo) - Lantaran mempunyai beberapa kegiatan keagamaan dalam menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan, Sekretaris Komisi B DPRD Riau, H Zulkarnain Nurdin,SH,MH mengatakan tak punya niat untuk berangkat stuban ke Luar Negeri. Pasalnya, dia menilai sangat setuju apa yang telah direncanakan teman-teman anggota dewan.

"Ya, saya menyatakan tak akan berangkat. Karena waktu saya sangat sibuk dengan urusan keagamaan seperti memberi ceramah-ceramah pada acara Israj Mirad dari mesjid ke mesjid. Hal itu tak mungkin saya tinggalkan," ungkap Zulkarnain Nurdin kepada RiauInfo di Kantor DPRD Riau, Rabu (15/8). Menurutnya, kunjungan stuban ke luar negeri ini harus dapat diambil makna dari kunjungan tersebut. Semuanya harus diresapi sungguh-sungguh kota yang telah dijalani. "Ya saya rasa stuban juga dibarengi refresing untuk menambah ilmu. Manfaatnya tentu ada kepada masyarakat," katanya. Ketika ditanya bagaimana pendapat Bapak, jika anggota dewan membawa istri? "Ya, kalau dapat tak usahlah dibawah. Jangan coba-coba pakai dana APBD untuk membawa istri. Saya sangat setuju rencana anggota dewan stuban ke Luar Negeri. Sehingga wawasan teman-teman dapat bertambah," pungkasnya. (Dd)

Berita Lainnya

Index