Sepaktakraw Thailand ujicoba ke Riau

PEKANBARU (RiauInfo) - Kontingen sepaktakraw Pelatda PON Riau akan mendapatkan pengalaman berharga menjelang pelaksanaan PON XVIII mendatang, pasalnya minggu (15/7) tim Sepaktakraw Thailan asuhan Tom Kyet mantan pelatih nasional Sea Gamens 2003 lalu membawa 12 pesepak takraw handal Thailand untuk beruji coba. Kedatangan tim sepaktakraw Thailand ke Pekanbaru dapat dimanfaatkan tim Pelatda Riau dalam mempersiapkan tim Riau yang mempunyai ambisi untuk mempersembahkan medali emas di PON Mendatang. Ketua harian PSTI ( Persatuan Sepak Takraw Indonesia) Riau HU Amirudin mengatakan bahwa kedatangan tim sepaktakraw besutan mantan pelatih SEA Games Indonesia ini sengaja diprogramkan pihak PSTI Riau untuk mewujudkan target medali emas yang dicanangkan. "Ya, tim sepaktakraw Thailand sengaja kita datangkan, ini merupakan program kita untuk meningkatkan dan memberikan motivasi bagi pesepaktakraw Riau jelang PON XVIII mendatang," ulas mantan pelatih Sepaktakraw SEA Games 2011 Indonesia ini. Selama dua pekan di Pekanbaru, Tom Kyet akan memberikan masukan dan pengalaman serta motivasi kepada para pesepaktakraw Riau, disamping akan menggelar latihan bersama dengan tim thailand, serta pertandingan di semua nomor pertandingan PON mendatang baik putra maupun putri. "Intinya Tom Kyet membantu kita, meski hanya dua pekan diharapkan hasilnya bisa maksimal,Kita akan memanfaat latihan bersama dan pertandingan ujicoba ini mengukur kemampuan dan Tom Kyet selaku lawan akan kita minta memberikan evaluasi segala kekurangan yang ada, sehingga sharing latihan ini benar-benar menghasilkan yang hasil yang maksimal," tegasnya.(tim)
 

Berita Lainnya

Index