'Segera Berunding Cari Penyelesaian'

PEKANBARU (RiauInfo) - Menyikapi sikap protes pedagang buah durian yang langsung mendatangi kantor Satpol PP pada Rabu (12/11) kemarin dinilai Ketua Komisi I DPRD Kota Pekanbaru, Sondia Warman sangat dilematis.

Disisi lain, para pedagang membutuhkan tampat-tempat strategis untuk menggelar dagangannya. Sementara disisi lain, Satpol PP sebagai penegak Peraturan Daerah (Perda) menjalankan tugasnya.Namun ujar Sondia, sikap protes oleh pedagang buah durian tersebut mesti tidak terjadi andaikan masing-masing pihak saling memahami satu sama lain. Menurut Sondia dirinya sangat mendukung atas sikap tegas Satpol PP dalam menertibkan para pedagang yang berjualan disembarang tempat, karena bertentangan dengan Perda. Namun ketegasan yang ditunjukan tentunya dalam batasan kewajaran. Sebaliknya, para pedagang pun harus mematuhi terhadap dilarangnya berjualan disembarang tempat, kata Sondi di ruang kerjanya Kamis (13/11). Namun sebelumnya politisi PAN ini mengharapkan kepada kedua belah pihak ini segera berunding untuk mencari jalan keluar, untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan. (muchtiar)
 

Berita Lainnya

Index