Sebentar Lagi Terasi Riau Akan Memasuki Pasar Thailand

PEKANBARU (RiauInfo) - Siapa bilang terasi merupakan jenis makanan rendahan? Meski baunya menusuk hidung ternyata terasa tidak hanya digemari oleh masyarakat Indonesia, tapi masyarakat luar juga menyukainya. Buktinya Thailand secara resmi telah melakukan permintaan komoditi itu dari Riau.

Sehubungan hal itu, dalam waktu dekat ini Riau akan melakukan ekspor terasi ke Thailand. Terasi itu akan diekspor ke Thailand bersama dengan komoditi ekspor lainnya dari Riau. Namun berapa besar ekspor terasi dan kapan mulai diekspor ke Thailand, masih belum dapat dipastikan. Hanya saja Sedaprov Riau HR Mambang Mit kepada wartawan kemaren mengakui adanya rencana ekspor terasi dari Riau ke Thailand itu. "Ekspor terasi ini merupakan hasil pengembangan industri kecil yang selama ini dilakukan di Riau. Terasi itu diekspor bersama komodiri lainnya," ungkap dia lagi. Menurut Mambang, di era persaingan global yang terjadi saat ini, sudah sepantasnya kalau para pengrajin di Riau juga dibina agar bisa melakukan persaingan tersebut. "Kita sudah memeotivasi para pengrajin itu untuk menghasilkan produk-produk bermutu sehingga diminati pembeli, termasuk pembeli dari mjanca negara," tambahnya. Disebutkannya, adanya rencana pengiriman terasi ke Thailand merupakan suatu perkembangan yang bagus terhadap sektor industri kecil di Riau. "Kita tentunya berharap di masa-masa mendatang semakin banyak produk-produk yang dihasilkan pengrajin dan industri kecil di Riau masuk pasar manca negara," tambahnya.(Ad)

Berita Lainnya

Index