SDN 008 Limapuluh Santuni 10 Siswanya yang Yatim

PEKANBARU (RiauInfo) - Para hari terakhir sekolah di bulan Ramadhan tahun ini, SDN 008 Kecamatan Limapuluh, Pekanbaru, menyatuni sebanyak 10 orang siswanya yang yatim. Setiap siswa tersebut mendapatkan dana sebesar Rp 400 ribu yang berasal dari infak para siswa selama bulan Ramadhan ini. 

Kepala SDN 008 Kecamatan Limapuluh Pekanbaru, Drs Mulyadi saat penyerahan santunan itu mengaku sangat terharu karena para siswanya punya minat yang cukup tinggi dalam berinfak. "Selama sekolah di bulan Ramadhan ini kami sengaja membuka bakul infak terhadap seluruh siswa," jelasnya.Ternyata, menurut dia, hampir seluruh siswa setiap harinya memberikan infaknya sehingga dari infak yang dikumpul sejak tanggal 2 sampai 25 September ini terkumpul sebanyak Rp 4 juta lebih. "Uang hasil infak itu sepenuhnya kami berikan kepada para siswa yang berstatus anak yatim di sekolah ini," ungkapnya. Disebutkannya, kegiatan pengumpulan infak ini segaja dilakukan untuk mendidik para siswa untuk punya rasa sosial yang tinggi terhadap teman-temannya yang tak mampu. "Apalagi di bulan suci Ramadhan ini, berinfak akan mendapat pahala berlipat ganda," tambah dia lagi.(Ad)

Berita Lainnya

Index