Satelit NOAA 12 Menangkap Tiga Titik Api di Riau

PEKANBARU (RiauInfo) - Dari hasil pantauan satelit National Oceanic and Atmosferic Administration (NOAA) 12, hari ini, Kamis (12/7), Stasiun Metereologi Pekanbaru mencatat, di Propinsi Riau Daratan umumnya cuaca cerah hingga berawan.

Peluang hujan dengan intensitas ringan hingga sedang berpeluang terjadi pada sore / malam di dua wilayah Dumai dan Rohil. Hal ini berdasarkan hasil monitoring citra satelit awan, analisa streamline dan kondisi fisis serta dinamis udara untuk Riau Daratan. Selanjutnya pantauan satelit NOAA 12 pada 11 Juli 2007 jam 17:00 WIB untuk Wilayah Sumatera terpantau sebanyak 14 titik api. Untuk wilayah Riau terpantau tiga titik api, masing-masing satu di Inhu, Rohul dan satu lagi di Rohil. Sedang arah angin umumnya bertiup dari arah tenggara hingga barat daya dengan kecepatan berkisar antara 5 – 20 km/jam. Selanjutnya suhu udara maksimum berkisar 31.5 – 33.5 °C dan minimum 22.0 – 24.0 °C. Namun kelembaban udara tercatat maksimumnya 89-95% dan minimnya 58-63%. Di wilayah perairan, tinggi gelombang di daerah perairan selat Malaka dan di Peraiaran Riau umumnya antara 0.8-1.2 meter. Namun untuk perairan sebelah utara seperti Ranai, Tarempa dan Natuna, tinggi gelombang antara 1.0-1.5 meter. Perlu diwaspadai perairan Samudera Hindia sebelah barat Sumatera, karena tinggi gelombang sekitar 1.5-3.0 meter. (Surya)

Berita Lainnya

Index