Sabtu, Kepadatan Arus Balik Mulai Terasa

PEKANBARU (RiauInfo) - Sepanjang Sabtu (20/10) tadi peningkatan arus balik dari Sumatera Barat (Sumbar) ke arah Riau sudah mulai terasa. Hal ini dapat dilihat jalur Sumbar-Riau telah padat oleh lalu lintas, tidak hanya bus penumpang tapi juga mobil pribadi dan pengendara sepeda motor.

RiauInfo yang melakukan pemantauan arus balik di ruas jalan sekitar bendungan PLTA Kotopanjang Sabtu (20/10) tadi melihat iring-iringan kendaraan seakan tidak putus-putusnya di jalur Sumbar-Riau itu. Bahkan di beberapa ruas jalan sempat terjadi kemacetan karena adanya sebuah mobil Jimny tiba-tiba mogok. Sebagian besar kendaraan yang bergerak dari arah Sumbar menuju Riau itu bernomor polisi BM. Sebagian besar diantaranya diyakini adalah warga Riau yang melakukan mudik di Sumbar dan kini melakukan arus balik. Arman (37) salah seorang pengendara mobil yang dijumpai RiauInfo menyebutkan dia sejak Kamis pekan lalu melakukan mudik di kampung halamannya di Payakumbuh. "Sekarang saya balik lagi ke Pekanbaru, karena Senin nanti sudah masuk kerja lagi," ujar PNS yang bekerja di Kantor Gubernur Riau ini. Dia menyebutkan iring-iringan kendaraan seperti ini memang sudah terjadi sejak dari ruas jalan yang longsor itu. Makin lama terasa makin rapat saja iring-iringan ini. "Tapi untung saja di perjalanan tidak ada hambatan, sehingga semuanya berjalan lancar," tambah dia lagi. Sementara itu Nono (24) salah seorang pemudik menggunakan sepeda motor yang saat ditemui akan balik ke Pekanbaru mengatakan, dia merasa senang bisa mudik dengan sepeda motor. Waktu mudik kemaren dia ikut "mudik basamo" yang digelar Polda Riau. Tapi baliknya dia tidak lagi ikut konvoi, karena ingin cepat-cepat sampai ke Pekanbaru.(Ad)
 

Berita Lainnya

Index