Riaupulp Ajak Finalis Putri Indonesia Tanam Pohon

news5468PEKANBARU (RiauInfo) – Di sela-sela kunjungannya ke Riau Complex PT. Riau Andalan Pulp And Paper (Riaupulp) Pangkalan Kerinci, Rabu (25/6) lalu, 16 orang finalis Pemilihan Putri Indonesia (PPI) Wilayah Riau Tahun 2008 diajak Manajemen Riaupulp untuk melakukan penanaman pohon di sekitar lapangan sport center Riaupulp.

Penanaman pohon ini adalah bagian dari kampanye kepedulian Riaupulp yang mengusung motto “Go Green With Riaupulp” dalam upaya ikut serta melestarikan lingkungan dan mengurangi dampak pemanasan global (global warming). 

Penanaman pohon ini dilakukan seluruh finalis PPI usai mengikuti acara silaturahmi dan dialog dengan Manajemen Riaupulp yang dihadiri Direktur Riaupulp Thomas Handoko dan unsur manajemen lainnya.

Sebelum melakukan penanaman pohon di lingkungan Riaupulp, Thomas Handoko memberikan penjelasan singkat tentang berbagai program dan wujud implementasi kepedulian Riaupulp terhadap pelestarian lingkungan serta dukungan terhadap program Indonesia Menanam yang dicanangkan pemerintah sejak beberapa waktu lalu melalui program Go Green With Riaupulp. 

Menurut Thomas, sejak pencanangan Go Green With Riaupulp oleh Manajemen APRIL (Asia Pacific Resources International Holding Limited) sebagai induk perusahaan Riaupulp beberapa waktu lalu, ribuan pohon telah ditanam oleh Riaupulp, baik secara langsung maupun melalui kerjasama dengan pihak lain. 

Antara lain adalah, penghijauan kawasan Gelora Senayan Bung Karno di Jakarta, penanaman pohon di kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Susqa Pekanbaru, Universitas Lancang Kuning (Unilak), penanaman pohon di sekitar Kota Pekanbaru, Pangkalan Kerinci termasuk juga lingkungan perumahan karyawan dan lokasi pabrik Riaupulp, jelasnya.

“Menanam pohon adalah salah satu upaya untuk meminimalisir dampak pemanasan global dan menciptakan lingkungan yang asri, oleh sebab itu, jika setiap orang dimulai dari diri sendiri mau menanam pohon di lingkungannya masing-masing, niscaya lingkungan kita akan hijau,” ujar Thomas.

Sementara Public Relations Manager Riaupulp, Nandik Sufaryono mengatakan, kunjungan finalis PPI Wilayah Riau ini ke Riaupulp merupakan suatu kebanggaan bagi perusahaan, karena selain berkunjung melihat dari dekat operasional pabrik, mereka juga datang untuk memahami dan mendalami konsep bisnis berkelanjutan yang ramah dan berwawasan lingkungan yang diterapkan Riaupulp dalam mengelola hutan tanaman industri.

Kunjungan finalis PPI Wilayah Riau ini ke Riaupulp berlangsung dari pagi sampai sore hari. Selain mendapatkan penjelasan tentang operasional perusahaan melalui presentasi, seluruh peserta juga berkesempatan melihat langsung proses produksi dan pembibitan (nursery) yang dilakukan Riaupulp.(ad)

Berita Lainnya

Index