RIAU BANYAK POTENSI... Sejumlah Negara FEALAC Jalin Investasi

PEKANBARU (RiauInfo) - Departemen Luar Negeri (Deplu) bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Riau menggelar forum FEALAC Outreach Program, Kamis (11/6/09) ini di Pekanbaru. Forum East Asia-Latin America Cooperation (FEALAC) ini bertujuan untuk mempertemukan perwakilan negara-negara mitra dari peserta lokal dari pihak pemerintah, pengusaha maupun lingkungan akademis dalam prospek investasi antar negara.
Gubernur Riau Rusli Zainal yang diwakili oelah Sekdaprov Riau Wan Syamsir Yus secara resmi membuka acara yang berlangsung di hotel Grand Elite tersebut. Dalam sambutannya, gubernur Riau mengatakan forum ini merupakan upaya yang posistif untuk menggalang kerjasama antar negara yang bertujuan meningkatkan investasi dan perekonomian. Menurut gubernur, daerah Riau mempunyai potensi beragam potensi yang bisa menjadi lahan bagi negara-negara anggota FEALAC. "Visi Riau lahir karena banyaknya potensi yang ada di daerah ini. Visi ini memerlukan dukungan dari berbagai pihak, salah satunya dari bidang investasi. Sehingga visi Riau untuk menjadi salah satu pusat perekonomian akan tercapai dengan adanya investasi,"ungkap gubernur dalam sambutan yang dibacakan Setdaprov Riau Wan Syamsir Yus. Ketua Penyelenggara dari Deplu RI Amnal Rachman mengatakan, forum FEALAC ini telah beberapa kali dislenggaran di sejumlah kota di Indonesia. Penyelnggaraan saat ini untuk pertama kalinya dilakukan di Riau. Sejumlah pertemuan FEALAC sudah memberikan kontribusi yang posistif bagi pertumbuhan kerjasama bidang ekonomi antara negara anggota FEALAC. FEALAC yang berdiri pada 1999 silam ini telah beranggotakan 33 negara dari Asia dan Amerika Latin. Sejumlah negara anggota FEALAC telah merasakan dampak positifnya dari forum tersebut. Dimana sejumlah kesepaktan kerjasama bidang ekonomi sering berlanjut dalam forum FEALAC yang telah berlangsung di sejumlah kota di Indonesia dan negara anggota.(Surya)
 
Sekretaris Daerah Provinsi Riau Wan Syamsir Yus Bertukar Cenderamata dengan seorang Dubes sebagai peserta Forum For Asia-Latin America Cooperation (FEALAC), Kamis (11/6/09) di Hotel Grand Elite Pekanbaru.

Berita Lainnya

Index