Pulau Jemur Nan Elok, Jadi Andalan Pariwisata Riau (Bagian I)

news10600AKHIR-AKHIR ini nama Pulau Jemur, sebuah pulau kecil di wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Riau, menjadi begitu terkenal. Pasalnya dalam sebuah situs pariwisata, Malaysia mengklaim pulau itu milik mereka. Apa dan bagaimana pulau itu, berikut ini RiauInfo mengungkapkannya sekilas tentang pulau itu dalam dua bagian tulisan.(Red) SEJAK Kepulauan Riau (Kepri) memisahkan diri dari Provinsi Riau, praktis dunia kepariwisataan daerah ini menjadi tumpul. Sebab selama ini, dunia kepariwisataan Riau tergantung pada Kepri yang memiliki objek wisata yang cukup menarik bagi wisatawan asing berkunjung ke daerah ini. Namun tumpulnya dunia kepariwisataan Riau itu segera dapat diantisipasi dengan digalinya objek-objek wisata di wilayah Riau Daratan. Salah satunya yang kini sedang digali dan dikembangkan adalah objek wisata maritim di Pulau Jemur, Kabupaten Rokanhilir. Melihat potensi yang dimiliki Pulau Jemur, maka tidak heran jika saat ini pulau yang terletak di perbatasan dengan negara Malaysia itu bakal menjadi objek wisata maritim andalan bagi Riau. Soalnya pemandangan alam pantainya tidak kalah dengan objek wisata alam lainnya di Indonesia yang telah tersohor duluan. Pantai pasir putih ditambah deburan ombak dari laut yang biru memberikan pesona yang dapat memukau para wisatawan. Kawasan ini tentunya akan menjadi tempat menjemur tubuh dan menikmati sinar matahari yang paling baik bagi wisatawan manca negara yang hobi berjemur di alam tropis. Pada beberapa tempat terlihat pantai berkarang yang tidak henti-hentinya dihempar ombak. Keadaan ini tentunya menambah keindahan kawasan pantai. Wisatawan yang punya hobi bertualang bisa menelusuri pantai berkarang itu sambil menikmati tamparan ombak laut. Hanya saja, karena pulau ini baru dalam tahap pengembangan, maka fasilitas untuk wisatawan masih minim. Keindahan alam yang dimiliki Pulau Jemur boleh dikatakan masih alami, dan beberapa tempat belum terjamah tangan manusia. Padahal bila objek wisata di pulau ini benar-benar dikembangkan, dipastikan kemolekannya tidak kalah dengan Bali. Mantan Kepala Dinas Budaya, Seni dan Pariwisata (Budsenipar) Provinsi Riau Drs Sudirwan Hamid mengatakan pemprov Riau saat ini memang sedang berusaha mengembangkan objek wisata di Pulau Jemur itu. Pulau itu mempunyai potensi pariwisata yang sangat besar, sehingga diharapkan nanti akan menjadi handalan pariwisata Riau. Pulau Jemur merupakan gugusan pulau-pulau yang terdiri dari beberapa pulau, antara lain Pulau Aruah, Pulau Tukong Emas, Pulau Tukong Simbang, Pulau Labuhan Bilik, serta pulau kecil lainnya. Pulau-pulau yang terdapat di Pulau Jemur ini berbentuk lingkaran pada bagian tengahnya dan merupakan bagian laut yang tenang.(Bersambung)

Berita Lainnya

Index