PT RAM Sangat Berpotensi

PEKANBARU (RiauInfo) - Disela mencanangkan Program Indonesia Menanam diareal seluas 300 hektar milik PT. Riau Agro Mandiri (PT RAM) yang bergerak dibidang peternakan berada dikawasan KM 17 Muara Fajar, Rumbai, Pekanbaru, dinilainya sangat berpotensial menghasilkan bibit ternak di Sumatera yang berskala nasional. 
"Ini salah satu contoh pengenalan teknologi dan juga salah satu Agro yang moderen. Jadi kalau kita mau memajukan masyarakat Riau harus melalui sektor seperti ini (peternakan dan pertanian). Karena diseluruh dunia tidak ada negara yang maju dibidang pertaniannya seperti Korea Selatan," Ungkap Menteri Kehutanan MS Ka'ban kepada wartawan diareal PT RAM, Jumat (11/5). Menurut Ka'ban, ini suatu terobosan yang luar biasa di lakukan PT RAM. Kedepannya dia menghimbau kepada perusahaan yang bergerak dibidang peternakan untuk memberikan dukungan terhadap apa yang telah dilakukan PT RAM tersebut. "Saya sangat mendukung sekali dengan adanya pembangunan peternakan sapi berskala nasional di Riau," katanya. Sementara itu, Direktur Utama Riau PT Riau Agro Mandiri, H Basrizal Koto, mengatakan bahwa total investasi yang telah dikeluarkannya untuk ini sebesar Rp 250 miliar. "Jika tak ada kendala pertengahan Juni mendatang areal ini sudah beroperasi. Hingga saat ini sarana prasarana menurut pantauan saya dan kalian lihat sendiri telah mencapai 75 persen. Hanya saja tinggal penyelesaian akhir saja. Mudah-mudahan ini akan selesai dengan baik, " pintanya. Dijelaskannya, dipetengahan Juni ini akan masuk sapi dari Australia sebanyak 5.000 ekor. Hal ini serupa dengan ditahap pertama yakni 5000 ekor sapi. Secara keseluruhan sapi mulai dari tahap I dan II dalam kondisi siap melahirkan. "Saya sangat optimis sekali bangsa pasar daging sapi dapat melonjak di Sumatera. Semuanya ini dilihat dari kebutuhan yang ada," katanya mengakhiri. (dowi

Berita Lainnya

Index